Find Us On Social Media :

Taktik Program Vaksinasi Indonesia Ini Dinilai Kurang Manjur, Kemunculan Raffi Ahmad Saat Divaksin Perdana Tuai Perhatian Media Asing

By None, Sabtu, 16 Januari 2021 | 11:40 WIB

Raffi Ahmad saat disuntik vaksin Covid-19 perdana di Istana Negara, Rabu (13/1/2021)

Dikutip dari South China Morning Post, Raffi Ahmad mendapat ketenarannya karena kekayaan, koleksi mobil mewah dan kesukaannya bepergian.

Namun kini ia juga mendapat sorotan karena ia tidak pernah mengenakan masker saat tampil di televisi.

Namun saat undangan dari Istana diunggahnya di akun instagram miliknya dan Nagita Slavina atau Gigi (@raffinagita1717), hal itu dengan jelas tunjukkan sosok Raffi sebagai 'millenial' yang membuatnya diundang dalam vaksinasi, bukan karena ia tidak pernah memakai masker.

Baca Juga: 3 Kali Nikah, Dewi Perssik Blak-blakan Beberkan Masa Lalu Dengan Mantan Suami yang Buatnya Susah Hamil hingga Nikah Hanya Sebagai Bahan Taruhan

Millenial menjadi pasar utama di Indonesia, hampir 30% dari 260 juta warga berusia antara 10 sampai 24 tahun.

Sementara itu menurut survei WHO hanya ada 57% warga yang bersedia divaksinasi.

Indonesia lantas membuat strategi keterlibatan Raffi Ahmad, influencer, artis, dan panutan bagi para millenial yang lebih senang menonton YouTube miliknya daripada mengikuti berita, dapat kemudian bersedia mengikuti vaksinasi.

Seperti yang dikatakan oleh Reisa Brotoasmoro, juru bicara gugus tugas Covid-19 pemerintah, Raffi dipulih sebagai perwakilan millenial yang dapat menginspirasi lebih banyak warga Indonesia lebih percaya diri dan mendapat vaksinasi.

Baca Juga: Pilih Jalur Perceraian, Eva Bellisima Kepergok Lakukan Hal Ini Pada Rohimah Sebelum Minta Kiwil Menalaknya

Melihat profil media sosial Raffi yang lebih terkenal daripada profil Jokowi sendiri, taktik ini cukup beralasan.

Akun Instagram @raffinagita1717 saja memiliki lebih dari 49 juta pengikut, dibandingkan akun resmi Jokowi yang hanya memiliki 37 juta pengikut saja.