Find Us On Social Media :

Miliki Sederet Kerajaan Bisnis hingga Penghasilannya Ditaksir Capai Rp 17 Miliar, Kamar Mandi Orang Tua Inul di Kampung Halaman Jadi Sorotan Netizen: Jiwa Miskinku Meronta

By Luvy Octaviani, Rabu, 27 Januari 2021 | 17:40 WIB

Inul Daratista

GridPop.ID - Inul Daratista merupakan salah satu pedangdut sukses di Tanah Air.Sempat jatuh bangun meniti karier, istri dari Adam Suseno kini membuktikan keberhasilannya.Mulanya sosok Inul Daratista melejit usai goyang ngebornya booming.

Baca Juga: Asmaranya dengan Aurel Dituding Hanya Ikatan Kontrak hingga Diisukan Putus, Atta Halilintar Singgung Risiko Jalin Hubungan Bersama Putri AnangKini tak hanya berkecimpung di dunia musik dangdut Tanah Air, ibu satu anak itu juga membangun sederet kerajaan bisnis.Melalui laman bio instagramnya @inul.d, Inul menyematkan 3 bisnis yang kini tengah dikelolanya.Pertama, Inul memiliki bisnis karaoke yang diberi nama Inul Vizta yang sudah memiliki beberapa cabang di Indonesia.Kedua, ternyata bidan dangdut tersebut juga mencoba peruntungan di bidang minuman kekinian.

Baca Juga: Digadang-gadang Bakal Gantikan Posisi Gisella Anastasia, Karen Nijsen Nyatanya Langsung Akrab Begitu Dikenalkan Dengan Ibunda Gempi: Baik Banget

Inul juga menjual minuman kekinian yang diberi nama 'Shake a Shake' yang merupakan minuman dengan boba yang lagi hits dengan berbagai varian rasa.

Baca Juga: Tuai Komentar Kocak Hingga Nyinyir, Adegan FTV Mendadak Buat Heboh Warganet Lantaran Pertontonkan Seorang Ibu yang Berhasil Siuman Saat Koma Gegara Dengar Joget TikTok yang Dinilai Tak Masuk AkalKetiga, Inul pun menjual 'Coconis' yang merupakan coklat herbal yang cocok digunakan untuk orang yang sedang melangsungkan program diet.Bahkan, coklat herbal jualan Inul tersebut juga sudah teruji keamanannya karena sudah memiliki sertifikat dari BPOM.Tak heran jika Inul Daratista dijuluki pedangdut kaya raya, bahkan melansir dari laman Grid.ID via poskupang, penghasilan sang biduan ditaksir mencapai Rp 17 Miliar tiap bulan.Memiliki kekayaan fantastis, beberapa waktu lalu potret kediaman Inul di kampung halamannya, Pasuruan pun terkuak.Netizen langsung heboh menyoroti kamar mandi di rumah orang tua sang biduan di Pasuruan.

Baca Juga: Cuek Akui Tak Mau Tahu Soal Kalina Ocktaranny yang Selangkah Lagi Jadi Menantunya, Ibunda Vicky Prasetyo Malah Singgung Sosok Azka Corbuzier, Ada Apa?

Kemewahan rumah orang tua Inul terlihat dari postingan sang putri melalui akun Instagramnya @inul.d pada 12 Juni 2019 dikutip dari laman bangkapos.com melalui Grid.IDInul mengunggah potret kamar mandi mewah yang ada di rumah Pasuruan.Kamar mandi tersebut terlihat luas, dindingnya berwarna krem putih dan lantai keramik cokelat.

Baca Juga: Bukannya Malu Malah Layangkan Protes, Nita Thalia Tak Terima Foto Jadulnya Kena Blur Pas di Bagian Dada, Rian Ibram: Printer Kami HabisFasilitas di dalamnya pun lengkap, seperti bathtub, wastafel dan kaca besar, wc duduk, serta sebuah televisi kecil.Penampakan kamar mandi mewah milik orang tua Inul itu pun segera jadi sorotan lantaran banyak yang kagum dengan foto tersebut.

"Mantap. Rumah di Gempol kamar mandinya seperti di hotel saja. Nyaman banget, hahaha," tulis @antonius_ronnie.8382."Lebih bagusan kamar mandi mbak Inul daripada kamar tidurku. Membuat jiwa misqueenku meronta-ronta," tulis @diajengrahmadaniyanti."Betah ya bun meskipun berlama-lama di kamar mandi, ada TVne pisan," komentar @ilm_insaniyah. GridPop.ID (*)

Baca Juga: Karyawati Alfamart Colomadu Tengah Hamil 7 Bulan Ditusuk Lalu Diseret ke Dalam Gudang, Diduga Pelaku Seorang Psikopat, Saksi: Awalnya Dikira Keguguran