GridPop.ID - Kabar Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman yang gagal menikah sudah terdengar ke seantero negeri.
Digadang-gadang bakal mengakhiri masa jandanya, Ayu Ting Ting justru mengaku sudah bertekad bulat untuk membatalkan pernikahannya dengan Adit Jayusman.
Padahal kabarnya, Ayu Ting Ting bakal segera melangsungkan prosesi lamaran pada 14 Februari 2021 mendatang.
Saat ditanya alasannya mengapa hari bahagianya itu batal, Ayu pun memilih bungkam.
Ia hanya menekankan bahwa ia sendiri yang memutuskan untuk tak melanjutkan jalinan asmara itu ke jenjang yang lebih serius.
"Ini memang resmi keputusan saya yang membatalkan dan saya yang memutuskan untuk tidak lanjut," kata Ayu dilansir dari Kompas.com.
"Biarkan itu menjadi urusan saya pribadi," katanya.
Kegagalan ini membuat biduan asal Depok tersebut tetap akan fokus melanjutkan kehidupannya.
Ayu Ting Ting sadar bahwa ada beberapa hal yang tak bisa ditentukan oleh tangan manusia.
"Doain saja ya. Jodoh, maut, rezeki, semua sudah Allah yang mengatur. Manusia cuma bisa berencana ya," katanya.
Sebagai seorang ayah, Rozak hanya bisa pasrah dan berserah dengan keputusan yang dibuat oleh sang anak.
"Ayah mah ngikutin anak kan, itu semua keputusan ada di Ayu, ya udah Ayu yang mutusin semuanya," ujar ayah Rozak dilansir dari Kompas TV.
"Mungkin emang sudah jalannya dan memang belum jodoh, karena jodoh, rezeki, maut yang punya Allah. Ya udah ikutin aja," tambahnya.
Ayah Rozak pun mengungkapnya dukungannya untuk sang anak yang baru saja batal menikah dengan mantan kekasihnya.
"Karena Ayu yang memutuskan paling ayah doain biar kuat, tapi karena dia yang ingin sendiri ya udah, jadi kita enggak khawatir, enggak macem-macem, alhamdulillah dianya sabar, tambah kuat." ungkapnya.
Saat ditanya soal kemungkinan sang anak rujuk dengan Adit Jayusman, ia mengatakan hal itu tidak mungkin.
"Enggak bakal mediasi, itu keputusan Ayu, ayah ngikutin aja," ujar Ayah Rozak.
Terkait gagalnya pernikahan Ayu Ting Ting ini, pihak keluarga sang biduan pun juga sempat angkat bicara soal sosok Adit Jayusman.
Dilansir dari Nakita.ID yang mengutip dari Tribunnews.com, Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna, pihak keluarga sekaligus sosok yang ditunjuk sebagai wali nikah mengaku ak ambil pusing soal status Adit Jayusman.
Ia memilih untuk berpikiran positif, karena setiap individu memiliki cerita tersendiri.
"Sejauh ini kita positif thinking aja, setiap orang pasti punya makna dalam hidup."
"Tapi sampai dengan proses ini, kita berpandangan dan berpikir yang positif saja," ungkap Pradi.
Kendati demikian, Pradi berharap Adit Jayusman merupakan pilihan yang terbaik untuk Ayu Ting Ting.
Sebelumnya, pasangan yang gagal menikah ini juga sudah diberikan pesan.
Ia menuturkan, yang paling penting soal pasangan adalah tak hanya mencintai istrinya saja.
Melainkan juga harus bisa mencintai keluarga besar dari Ayu Ting Ting.
"Sebelum ramai ini sempat juga kasih wejangan, yang paling penting bukan sayang sama Ayu aja."
"Tapi sama keluarga besar Ayu tentunya," ucapnya.
Baca Juga: Baik untuk Ibu Hamil, Ini 5 Manfaat Air Rebusan Daun Singkong yang Sayang Kalau Nggak Dicoba!
GridPop.ID (*)