Find Us On Social Media :

Digadang-gadang Jadi Wali Nikah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Gus Miftah Beri Wejangan Panjang Lebar Tuk Bekal Berumah Tangga

By Ekawati Tyas, Selasa, 16 Februari 2021 | 18:00 WIB

Gus Miftah siap jadi penghulu di pernikahan Atta Halilintar dan Auren Hermansyah.

GridPop.ID - Santer terdengar kabar jika Gus Miftfah yang nantinya bakal menjadi wali nikah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah pada 21 Maret 2021 nanti.

Gus Miftah merupakan teman baik Anang Hermansyah, maka ia bersedia untuk menikahkan Atta dan Aurel.

Dilansir dari Tribunnews.com, sebelum melangsungkan pernikahan, Atta Halilintar bahkan memperoleh wejangan pernikahan dari ulama tersebut.

Baca Juga: Janur Kuning Bakal Melengkung, Denny Darko Sayangkan Jika Benar Orang Tua Atta Halilintar Tak Dapat Hadir di Hari Bahagia sang Anak: Ayo deh Pak, Bu!

Hal tersebut terungkap melalui kanal YouTube Atta Halilintar yang tayang pada, Senin (15/2/2021).

"Ingat menikah itu senang, tapi jangan senang menikah," terang Gus Miftah.

Selebihnya Gus Miftah memberi tahu perihal kemuliaan perempuan dalam pandangan Islam.

"Posisi wanita di Islam itu lebih mulia daripada posisi seorang ratu, jadi nggak gampang untuk menyentuhnya, makanya untuk menyentuhnya itu saja harus pakai saya terima nikahnya," terang Gus Miftah.

Baca Juga: Putrinya Sudah Koar-koar Bakal Akad 21 Maret, Siapa Sangka KD Ternyata Sempat Langsung Telepon Aurel Tanyakan Hal Ini Gegara Rekan Kerjanya Kerap Kepo Soal Hubungan Anaknya

Ia juga menambahkan jika seorang wanita diibaratkan layaknya sajadah, maka dari itu seorang pria dapat beribadah di atasnya.

Atta pun hanya tertawa mendengar pernyataan Gus Miftah tersebut.

"Ibadah yang paling dibenci setan itu bukan salat bro, tapi ibadah menikah, karena seumur hidup," terang Gus Miftah.

Maka dari itu, semua orang pasti menginginkan pernikahan selama-lamanya.

Baca Juga: Satu Bulan Lagi Gelar Akad, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Enggan Beberkan Lokasi Pernikahan: Cukup Tanggal Dulu

Kemudian sang ulama tersebut juga membahas tentang konsep mengahalalkan pasangan yang disebutnya tak harus mapan karena jika kelak sudah menikah, maka akan dapat menimbulkan 2 jalan.

"Jalan rezeki dan jalan bayi," jawabnya sambil tertawa.

Gus Miftah lantas menceritakan tentang dirinya yang pada saat menikah belum memiliki pekerjaan.

Ia juga memberi tahu agar tidak tergesa-gesa untuk menikakh, namun bersegera untuk menikah.

"Kalau tergesa-gesa itu nggak ada persiapan sama sekali tahu-tahu nikah, tapi kalau segera itu semuanya udah memungkinkan, ya sudah segera menikah," terang Gus Miftah.

Baca Juga: Atta Halilintar Ingin Punya 15 Anak Usai Nikahi Putri Sambungnya, Ashanty Turut Berikan Komentar: Bukan Tipikal 2 Anak Cukup

Dilansir dari Kompas.com, diketahui jika Atta dan Aurel memang nampaknya sudah mantap untuk menuju ke jenjang yang lebih serius lantaran keduanya telah mengumumkan tanggal akad nikah yaitu pada 21 Maret 2021.

Keduanya juga berharap agar dalam momen bahagianya itu tak ada suatu gangguan apapun.

"Please banget semoga enggak ada gangguan, please banget. Karena aku berat hati ngomong ini, tapi dia juga sudah bilang tadi sepakat kami ngomong aja," kata Atta.

Keputusan Atta dan Aurel untuk segera mengabarkan tanggal akad karena agar tak ada gosip simpang siur yang beredar.

GridPop.ID (*)