Find Us On Social Media :

Rela Tinggalkan Pekerjaan Usai Keluarganya Terpapar Covid-19, Anang Hermansyah Ungkap Kondisi Terkini Ashanty yang Bikin Nangis

By Ekawati Tyas, Rabu, 24 Februari 2021 | 05:30 WIB

Ashanty dan Anang Hermansyah

GridPop.ID - Kabar mengejutkan datang dari keluarga Anang Hermansyah, sang istri, Ashanty dilarikan ke rumah sakit lantaran terpapar Covid-19.

Seperti diketahui jika Ashanty memang memiliki penyakit autoimun.

Tak hanya Ashanty yang positif terinfeksi Covid-19, namun juga ketiga anaknya yakni Aurel, Azriel dan Arsy yang telah menjalani isolasi mandiri di kediamannya.

Baca Juga: Gerah Dicecar Pertanyaan Nasib Rencana Pernikahannya dengan Atta Halilintar, Aurel Hermansyah Ungkap Fakta Mengejutkan: Pikiran Aku Jadi Drop

Ibu sambung Aurel Hermansyah itu mulai dirawat sejak Jumat (19/2/2021).

Anang Hermansyah pun mengabarkan jika sang istri masih dalam perawatan.

"Masih dalam perawatan," tutur Anang Hermasnyah dalam pesan singkat kepada Kompas.com, Minggu (21/2/2021) malam.

Namun Anang tak menjelaskan kondisi detail Ashanty seperti apa, hanya saja mantan rekan duet Syahrini tersebut meminta agar masyarakat turut mendoakan istrinya.

Baca Juga: Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Usai Minta Doa Soal Kondisi Ashanty yang Tak Stabil, Anang Hermansyah Harus Telan Pil Pahit Hadapi Kondisi Azriel Makin Menurun di Rumah Sakit

"Insya Allah ya... doanya ya," ujar Anang lagi.

Awalnya, Vindyka selaku asisten Ashanty mengabarkan jika istri Anang Hermansyah tersebut masuk rumah sakit, sang asisten mengunggah Insta Story melalui akun majikannya pada 19 Februari.

“Kondisi bunda (Ashanty) tujuh hari ini sedang naik turun. Sekarang lagi intensif dirawat di rumah sakit," tulis Vindyka.

Dia juga meminta warganet tak percaya pada kabar tak bersumber jelas tentang kondisi Ashanty.

Baca Juga: Ashanty Ngotot Ogah ke Rumah Sakit Padahal Kondisinya Semakin Ngedrop, Anang Hermansyah: Kita Harus Ambil Tindakan!

“Tolong teman-teman di luar sana jangan percaya berita yang simpang-siur. Mari kita sama-sama berdoa agar Bunda bisa segera sembuh,” tulis Vindyka lagi.

Seperti diketahui, selain Ashanty, ketiga anak mereka, Aurel, Azriel, dan Arsy juga dinyatakan positif Covid-19.

Dilansir dari Tribunnews, ternyata Anang Hermansyah juga absen sebagai juri Indonesian Idol di Babak Spektakuler Show Top 8 pada, Senin (22/2/2021).

Bahkan sudah dua pekan lamanya Anang tak dapat hadir menjadi juri dalam ajang bergengsi tersebut usai Ashanty dan ketiga anaknya dinyatakan positif Covid-19.

Baca Juga: Ashanty Dilarikan ke Rumah Sakit, sang Asisten Himbau Publik Tak Termakan Berita Simpang Siur dan Beri Pengumuman Penting Ini

"Mas Anang hari ini absen dulu," ujar Boy William, saat membuka acara Indonesian Idol Senin malam.

"Mas Anang kan menjaga keluarganya," kata Maia Estianty.

Boy William pun selaku pembawa acara meminta doa dari seluruh penonton agar keluarga Anang Hermansyah lekas diberi kesembuhan.

"Doain keluarga mas Anang sehat ya," ujar Boy William.

GridPop.ID (*)