Find Us On Social Media :

Tinggalkan Anang Demi Bersanding Dengan Pengusaha Tomor Leste, KD Justru Gamblang Akui Sang Mantan Jadi Sosok Berpengaruh Dalam Hidupnya hingga Singgung Warisan untuk Aurel dan Azriel

By Luvy Octaviani, Rabu, 31 Maret 2021 | 19:02 WIB

Potret kebersamaan Krisdayanti dan Anang Hermansyah saat masih berkeluarga

GridPop.ID - Sebelum akhirnya bersanding dengan Raul Lemos pengusaha asal Timor Leste, Krisdayanti atau KD sempat rasakan 13 tahun berumah tangga dengan Anang Hermansyah.Dari pernikhannya dengan Anang Hermansyah, KD dikaruniai dua orang buah hati yakni Azriel Hermansyah dan Aurel Hermansyah.Namun sayang mahligai rumah tangga Anang dan KD yang dibangun sejak tahun 1996 itu terpaksa hancur dan berakhir dengan perpisahan pada tahun 2009.

Baca Juga: Tak Percaya Diri dengan Kondisi Rambutnya, Kevin Aprilio Jauh-jauh ke Turki demi Rombak Penampilan hingga Transplantasi Rambut dan Brewok di Turki: Mimpi Jadi NyataSetelah 2 tahun menjanda, KD menikah dengan Raul Lemos pada tahun 2011.Meski berpaling dari Anang Hermansyah dan menikah dengan Raul Lemos, ibunda Amora dan Kellen itu mengakui sang mantan suami menjadi salah satu sosok yang paling berpengaruh bagi hidupnya.Dilansir dari laman tribunwow.com, hal itu disampaikan ibu kandung Aurel Hermansyah saat berbincang dengan politikus sekaligus aktor kawakan, Dede Yusuf.Awalnya KD mengakui sosok pertama yang berpengaruh dalam hidupnya adalah sutradara sekaligus produser lawas, Chris Pattikawa.

Baca Juga: Akui Permak Sederet Bagian Tubuhnya, Warna Kulit Tubuh Krisdayanti Justru Buat Netizen Salah Fokus Saat Kenakan Baju Terbuka

Nama kedua yang tak bisa KD pungkiri adalah mantan suaminya sendiri, Anang Hermansyah.Duetnya dengan Anang Hermansyah memang begitu fenomenal dan pernah menjadi yang terlaris di zamannya.Hal itu lah yang membuat nama KD harum sebagai penyanyi hingga kini.

Baca Juga: Belum Juga Resmi Jadi Menantu, Krisdayanti Sudah Sentil Tabiat Atta Halilintar yang Doyan Pamer Mobil Mewah dan Seabreg Harta Duniawi"Rekan kerja saya di duet itu yang paling lama adalah Mas Anang, jadi memang di umur saya 21 ke 26, itu kita sudah dapat penghargaan platinum," ungkap KD dikutip TribunWow.com dari DEDE YUSUF OFFICIAL, Rabu (31/3/2021).

"Satu album kita sehari bisa laku sepuluh ribu (copy), jadi itu memang meledak sekali tahun 1998," imbuhnya.Meski sadar tak berjodoh, KD tetap bersyukur kanangannya dengan Anang bisa menjadi sebuah warisan.

Baca Juga: Kumpul Lagi Bak Keluarga Utuh, Gading Marten dan Gisella Anastasia Tampil Mesra Satu Selimut Apit sang Anak, Ekspresi Ayah Gempi Jadi Sorotan hingga Singgung 2 Syarat Ini Kalau Mau Tinggal Menetap!

Khususnya, untuk Aurel Hermansyah dan Azriel.Terlebih, Aurel kini juga menggeluti dunia tarik suara."Jadi memang secara garis takdir nggak ketemu di jodoh, (tapi) itu sudah jadi legacy (warisan) juga," ungkap KD.

Baca Juga: Pantas Ayu Ting Ting Nembak Ngajak Pacaran, Ternyata Perlakukan Ivan Gunawan Pada Sang Biduan Sangat Manis, Akui Mimpikan Tiap Malam hingga Beri Kado Senilai Ratusan Juta Rupiah"Itu jadi haknya Aurel sama Azriel nanti, misalnya nanti anaknya mau nyanyi lagu Pipinya ya sudah itu sudah haknya," pungkas penyanyi 45 tahun tersebut.Sebagai tambahan KD memang sempat berseteru dengan dua anak hasil pernikahannya dengan Anang Hermansyah.KD dan putrinya pun sempat mengungkapkan segala unek-unek perasaan saat prosesi siraman Aurel beberapa waktu lalu.Sebagai salah satu tamu undangan yang hadir menyaksikan momen bahagia putri Anang Hermansyah, Liza Natalia menyebut ada perasaan lega setelah KD dan Aurel mengungkapkan segala unek-unek dihatinya.Dinding pembatas yang selama ini mengganjal hubungan ibu dan anak tersebut pun roboh seketika.

Baca Juga: Selama Ini Gunakan Nama Barbie Kumalasari, Ternyata Inilah Nama Asli Mantan Istri Galih Ginajar yang Sukses Mengundang Tawa Rekan Artis

"Nggak ada, jadi semua keluarga harus keluarin unek-unek, namanya juga hidup memang pahit yah pahit, manis yah manis, tapi semuanya terungkapkan dengan plong," ungkap Liza Natalia saat ditemui Grid.ID di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (20/3/2021). GridPop.ID (*)