Find Us On Social Media :

Relakan Popularitasnya Sebagai Diva Demi Duduki Kursi DPR RI, Krisdayanti Beberkan Nominal Uang yang Dikeluarkan untuk Kampanye, Bisa Beli 2 Mobil Alphard

By Septiana Hapsari, Sabtu, 3 April 2021 | 19:02 WIB

Krisdayanti

GridPop.ID - Siapa yang tak kenal dengan sosok Krisdayanti.

Berkat suara merdunya, wanita yang akrab disapa KD ini sukses kantongi predikat Diva Tanah Air.

Ya, Krisdayanti mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai seorang penyanyi.

Setelah sukses menjadi seorangDiva, tiba-tiba Krisdayanti memutuskan untuk banting setir ke dunia politik.

Baca Juga: Atta Halilintar Bakal Mempersunting Anak Gadisnya, Krisdayanti dan Ashanty Kompak Antar Calon Mantu ke Meja Pelaminan, Intip Potretnya!

Ya, sejak 2019 lalu, Krisdayanti resmi menjadi anggota DPR RI.

Krisdayanti dipastikan melenggang ke senayan setelah perolehan suaranya unggul dari para pesaingnya dalam pemilihan umum (pemilu) 2019 yang digelar pada 17 April lalu.

Wanita yang akrab disapa KD itu maju sebagai calon anggota DPR RI melalui PDIP dengan Dapil Malang Raya.

Berdasarkan rekapitulasi di Kota Batu, KD memperoleh suara sebanyak 15.473.

Baca Juga: Statusnya Diva Indonesia, Krisdayanti Sindir dan Bandingkan Ajang Pencarian Bakat Jaman Sekarang dengan Eranya Dulu Ketika Juarai Asia Bagus: Sekarang Jurinya Juri Jempol, Hasilnya Cepet Ilang!

Untuk bisa melenggang ke Senayan dan duduki kursi wakil rakyat, Krisdayanti ternyata rela merogoh kocek dalam-dalam.

Beberapa waktu lalu, diberitakan GridPop.ID sebelumnya, Krisdayanti membongkar jumlah uang yang dikeluarkan selama kampanye.

Pertanyaan itu diajukan pembawa acara Najwa Shihab  ketika Krisdayanti hadir sebagai narasumber di acara Mata Najwa, pada Rabu (10/7/2019) lalu.

Mulanya Najwa Shihab bertanya soal proses kampanye, Muhammad Farhan yang kebetulan juga menjadi narasumber di acara itu.

Baca Juga: Tak Dilibatkan Dalam Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Keluarga Besar Halilintar Anofial Asmid Untai Kekecewaan

Muhammad Farhan menerangkan saat berkampanye banyak warga yang mengharapkan diberi uang darinya.

Muhammad Farhan menjelaskan politik uang di matanya merupakan tindakan yang salah.

Najwa Shihab kemudian bertanya soal biaya kampanye yang dihabiskan Muhammad Farhan dan Krisdayanti.

"Jadi kemarin habis berapa?" tanya Najwa Shihab.

Baca Juga: Suaminya Jatuh Sakit, ASN Wanita Ini Justru Enak-enakan Main Serong, Pria Selingkuhannya yang Lebih dari Satu!

Muhammad Farhan berseloroh ia mengeluarkan uang begitu banyak saat kampanye.

Sementara itu Krisdayanti hanya diam.

Najwa Shihab lantas mendesak Krisdayanti untuk berbicara jujur terkait uang yang ia keluarkan saat berkampanye.

"Nominal mau sebut enggak? KD mau sebut enggak?" ucap Najwa Shihab.

Baca Juga: Atta Halilintar Bakal Mempersunting Anak Gadisnya, Krisdayanti dan Ashanty Kompak Antar Calon Mantu ke Meja Pelaminan, Intip Potretnya!

"Ayo dong harus jujur di awal. Di atas berapa M?" desaknya. 

Dengan terbata, Krisdayanti mengatakan ia menghabiskan biaya Rp2 miliar sejak awal hingga akhir kampanye.

"2 untuk semua proses dari awal sampai akhir, logistik dan lain-lainya," jelas Krisdayanti.

Muhammad Farhan kemudian menimpali pernyataan Krisdayanti.

Baca Juga: Sentil Kelakuan Atta Halilintar, Thariq Khawatir Aurel Hermansyah Hamil Duluan Sebelum Gelar Pernikahan: Bang Atta Langsung Ngepush

"Kalau logistik sekitar hampir Rp300 juta, kalau operasional yang sangat mahal," terang Muhammad Farhan.

"Iya operasional sangat mahal," imbuh Krisdayanti.

 

Namun, meski telah duduk di kursi DPR RI Komisi IX, Krisdayanti tidak bisa lepas dari dunia tarik suara yang telah melambungkan namanya.

Di tengah-tengah jadwal aktivitasnya sebagai walik rakyat, Krisdayanti mengaku masih bisa menyempatkan waktu untuk manggung.

Baca Juga: Pernah Rasakan Susahnya Hidup Melarat, Inul Daratista Tak Mau Jemawa dan Gila Hormat, Istri Adam Suseno Rela Turun ke Dapur Siapkan Makan Seisi Rumah Meski Punya ART!

Kendati demikian, Krisdayanti mengaku, bayarannya sebagai seorang penyanyi sudah berbeda dengan dulu.

Perubahan honor tersebut disebabkan posisinya kini sebagai wakil rakyat.

"Dan satu, sekarang orang sudah lebih memanfaatkan saya. Karena apa? Harganya sudah harga wakil rakyat. Jadi, harganya sudah harga rakyat," kata Krisdayanti sambil tertawa seperti dikutip dari kanal YouTube Venna Melinda Channel, Jumat (12/3/2021), via Kompas.com.

Meski demikian, Krisdayanti tetap bersyukur masih bisa manggung di tengah-tengah kesibukannya itu.

Terlebih, Krisdayanti juga mengaku dengan senang hati bisa menghibur masyarakat luas lewat suaranya.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Bakal Resmi Tinggalkan Rumah Usai Resmi Jadi Istri Atta Halilintar, Asisten Ashanty Beri Pesan Menohok: Mereka Adalah Malaikat Kamu

 

 

GridPop.ID (*)