Find Us On Social Media :

Bela Mati-matian Harga Diri Cucunya, Oma Hetty Kini Malah Dapat Perlakuan Tak Mengenakkan dari Nathalie Holscher: Enggak Perlu Dibahas Lagi!

By Ekawati Tyas, Jumat, 30 April 2021 | 18:23 WIB

Hetty Holscher, Nathalie Holscher dan Sule

GridPop.ID - Oma Nathalia Holscher, Hetty Holscher mesti menelan pil pahit.

Pasalnya ia yang sempat mati-matian membela sang cucu kini mendapat perlakuan tak terduga.

Dilansir dari Tribunnews.com, kontak Oma Hetty kini diblokir oleh istri Sule.

Baca Juga: Sempat Titipkan Pesan Ini Saat Cucunya Dinikahi sang Komedian, Hetty Holscher Sekarang Cuma Bisa Pasrah Terima Kenyataan Rumah Tangga Nathalie-Sule Hancur: Memang Jalannya Harus Seperti Itu...

Hal itu diketahui dalam tayangan di kanal YouTube KH Infotainment pada, Kamis (29/4/2021).

Bahkan nenek mertua Sule itu kini tak tahu-menahu kondisi terkini cucunya.

Yang lebih mengejutkan, Nathalie Holscher memblokir kontak WhatsApp sang nenek tepat di hari ulang tahunnya.

Tak hanya itu, menurut pengakuan Oma Hetty sang cucu juga belum memberikan ucapan selamat ulang tahun untuknya.

"Ya seperti itulah (diblokir, red)," papar Hetty Holscher atau yang kerap disapa Oma Hetty.

Meski begitu Oma Hetty tak tahu mengapa sang cucu tega melakukan hal itu padanya.

Baca Juga: Kian Memanas! Oma Nathalie Holscher Blak-blakan Sebut Sule Pernah Talak Cerai Cucunya Gegara Hal Ini: Keterlaluan

Ia pun hanya menerka-nerka alasan Nathalie bersikap seperti itu.

"Saya tidak tahu kenapa, saya enggak perlu bicara di sini, ada sekelompok teman pada waktu kita kumpul di Radio Dalam yang tahu," tutur Oma Hetty.

Hetty Holscher pun tak mau lagi membahas permasalahan dengan Nathalie yang menurutnya sudah rampung.

"Enggak perlu dibahas lagi di sini, it's over (ini sudah berakhir, red), berjalan dengan waktu," beber Hetty Holscher.

Bahkan ia juga mengatakan bahwa tak tahu dimana cucunya berada.

Namun kabar dari media lah yang membuatnya sempat mendengar keberadaan Nathalie kini sudah kembali ke rumah Sule.

"Saya enggak tahu, tadi pagi ada di Trans TV sudah pulang, ya syukur," papar Hetty Holscher.

Baca Juga: Tinggalkan Rumah Sule dalam Keadaan Hamil, Ternyata Selama Ini Nathalie Holscher Pilih Tinggal di Tempat Ini Sambil Tunggu Kabar dari Sang Suami

Ia lantas menguntai harapannya agar rumah tangga Sule dan Nathalie dapat kembali seperti sediakala dan tak ada lagi permasalahan yang menimpa.

"Yang terbaik saya harapkan ya," imbuh Hetty Holscher.

"Jangan ada gonjang-ganjing lagi ke depan, artinya menjadi satu kembali yang saya harapkan," jelas Hetty Holscher.

Dilansir dari Kompas.com, kini Nathalie memang telah berada di kediaman Sule.

Kondisi rumah tangganya dengan sang suami juga telah membaik.

GridPop.ID (*)