Find Us On Social Media :

Nagita Slavina Hamil di Bulan Ramadhan, Inilah Sederet Makanan yang Baiknya Dikonsumsi dan Dihindari Agar Kandungan Tetap Sehat

By Septiana Hapsari, Sabtu, 1 Mei 2021 | 18:44 WIB

Nagita Slavina

GridPop.ID - Nagita Slavina hamil bertepatan di bulan Ramadhan.

Setelah sempat keguguran di tahun 2020, akhirnya Nagita Slavina hamil anak kedua.

Namun, Nagita Slavina harus tetap memperhatikan kesehatan kandungannya karena tengah hamil di bulan puasa.

Selama kehamilan sehat, sah-sah saja bagi ibu hamil, termasuk Nagita Slavina untuk tetap menjalankan ibadah puasa.

Satu hal yang perlu diperhatikan adalah menjaga asupan yang dikonsumsi memenuhi kebutuhan nutrisi sehat ibu dan janin.

Baca Juga: Anaknya Tuai Hujatan Lantaran Dituding Jadi Duri Dalam Rumah Tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Umi Kalsum Mencak-mencak Tanggapi Haters: Kepo Mulu!

Melansir dari Kompas.com, berikut ini makanan yang sebaiknya dikonsumsi ibu hamil selama berpuasa.

1. Pilih makanan yang melepaskan energi secara perlahan.

Karbohidrat kompleks, seperti gandum, beras merah dan cokelat, lalu makanan tinggi serat seperti kacang-kacangan, sayuran dan buah-buahan, dapat membantu tubuh terasa berenergi sepanjang berpuasa.

Selain itu, jenis makanan ini juga akan membantu ibu dari risiko sembelit—kondisi yang kerap dialami oleh ibu hamil.