Find Us On Social Media :

Jadi Ayah Sekaligus Ibu Bagi 4 Darah Dagingnya Usai Uje Meninggal, Umi Pipik Boyong Anaknya Tinggal di Hunian Super Besar Dilengkapi Taman Asri hingga Kolam Renang, Intip Potretnya

By Luvy Octaviani, Minggu, 2 Mei 2021 | 11:02 WIB

Umi Pipik dan Uje

GridPop.ID - Tepat pada 26 April 2021 lalu, genap 8 tahun Ustaz Jeffry Al Buchori atau lebih dikenal sebagai Uje berpulang menghadap Sang Pencipta.

Banyak kenangan dan pesan yang diberikan Uje semasa hidupnya, baik kepada keluarga dan para sahabat.

Salah satu anak mendiang Uje, Abidzar Al Ghifari, mengaku merindukan momen-momen kebersamaan dengan sang ayah.

Menurut Abidzar, begitu banyak momennya bersama sang ayah yang tak bisa terulang.

Baca Juga: Bongkar Kebohongannya Sendiri, Barbie Kumalasari Ngaku Jika Dirinya Tak Pernah Nikah Siri Dengan Galih Ginanjar hingga Ungkap Fakta Mengejutkan Singgung Soal Kecemburuan

"Sebenarnya banyak banget sih momen bareng yang hilang ya, enggak cuma di rumah, tetapi kayak lagi hang out bareng," ucap Abidzar dikutip dari laman kompas.com melalui YouTube Alfie Alfandy, Sabtu (3/5/2020).

Abidzar mengatakan, sebelum ayahnya meninggal, ia diberi pesan agar selalu menjadi orang baik.

"Harus jadi orang yang baik, itu selalu yang ditekankan, contoh Rasul, walaupun disakiti tetap harus baik," ujar Abidzar.

Menurut Abidzar, ayahnya tak henti mengingatkan keluarga agar selalu berada di jalan kebaikan dalam hidup, entah kondisinya sepahit apa pun.

Diketahui, Uje meninggalkan seorang istri dan 4 anak setelah meninggal dunia karena kecelakaan 8 tahun silam.

Kini Umi Pipik sang istri berperan ganda menjadi ibu sekaligus ayah setelah Uje meninggal dunia.

Baca Juga: Gagal Bersanding Dengan Amanda Manopo, Rizky Billar Kini Gigit Jari Sempat Tolak Peluang Emas Perankan Aldebaran di Sinetron Ikatan Cinta yang Kini Booming: Harusnya Itu Lo yang Main

Kendati demikian, Umi Pipik masih terus berusaha memberikan fasilitas terbaik bagi anak-anaknya.

Dilansir dari laman Grid.ID, Ia dan keempat anaknya juga tinggal di rumah mewah dilengkapi berbagai fasilitas mewah.

Lalu seperti apa sih rumah Ummi Pipik sekarang? Yuk simak!

1. Kolam Renang dengan Gazebo

Rumah mewah yang ditempai Pipik dan keempat anaknya ini dilengkapi dengan kolam renang besar.

Baca Juga: Berpose Bak Model, Penampilan Veronica Tan yang Makin Glowing dan Awet Muda Sukses jadi Sorotan, Janda Ahok Singgung Soal Perempuan Mandiri

Dilihat dari unggahan Instagram pribadi Pipik, di samping kolam renang terdapat sebuah gazebo.

Suasana kolam renang dengan gazebo di rumah Ummi Pipik ini ternyata tak beda jauh dengan kolam renang di rumah mewah Syahrini loh.

2. Taman Asri

Ummi Pipik memang senang bercocok tanam.

Buktinya, di sekeliling rumahnya terdapat banyak tumbuhan hijau.

Bahkan ada taman kecil dengan berbagai bunga koleksi ibunda Abidzar ini.

Terkadang, Pipik dan teman-temannya bersantai di taman ini.

Baca Juga: Biodata Artis Angbeen Rishi, Kini Jadi Buah Bibir Usai Ibunya Dilaporkan ke Polisi Oleh Adly Fairuz Sang Suami

3. Ruang Tamu

Bernuansa klasik dengan dominan warna putih, rumah Ummi Pipik ini terlihat sangat nyaman.

Pada bagian dalam rumah, Pipik memilih untuk tak memberi sekat sedikitpun, agar terlihat luas.

Sehingga ruang tamu di rumah Ummi Pipik terlihat sangat lebar.

Bahkan, dari ruang tamu terlihat pula dapur dan ruang makan yang tak kalah mewah.

4. Ruang Santai

Di sudut ruangan, Ummi Pipik memanfaatkannya untuk dijadikan ruang bersantai.

Tak jarang Ummi Pipik dan sahabatnya mengaji di ruang santai ini.

Baca Juga: THR PNS 2021 dan Gaji ke-13 Lebih Kecil dari UMR Jakarta, PNS Langsung Kirim Petisi ke Menteri Keuangan Sri Mulyani: Kembalikan Full!

Sebagai tambahan, melansir dari laman tribunnews.com, Ustadz yang biasa disapa Uje meninggal dalam sebuah kecelakaan tunggal di Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (26/4/2013) pagi dini hari.

Dalam pengumumannya, TMC menyebutkan, kecelakaan terjadi saat Uje mengendarai sepeda motor merk Kawasaki Ninja dengan nomor B 3590 SGQ di Jl Gedong Hijau 7 Pondok Indah.

Ustadz kondang tersebut menabrak pohon di kawasan Pondok Indah tersebut.

Nyawanya tidak tertolong dan sempat dirawat di RS Pondok Indah.

Meski sudah lama berpulang, karya-karya selalu lekat dalam ingatan.

Bahkan lagu-lagu rohaninya masih terus diputar hingga kini. GridPop.ID (*)