Find Us On Social Media :

Kisah Cintanya Mengharu Biru Bak Habibie Ainun, Rasyid Rajasa Kenang 3 Tahun Kepergian Mendiang Adara Taista: Tetap Mencintai Kamu

By Ekawati Tyas, Sabtu, 22 Mei 2021 | 08:02 WIB

Rasyid Rajasa dan Adara Taista

GridPop.ID - Publik tentu masih ingat dengan kisah perjalanan rumah tangga Rasyid Rajasa yang tak lain adalah putra Hatta Rajasa.

Dilansir dari Tribunstyle.com, biduk rumah tangga Rasyid Rajasa dan Adara Taista mesti berakhir pilu.

Baru menjalin pernikahan selama 5 bulan, Rasyid harus mengikhlaskan sang istri meninggal dunia.

Baca Juga: 2 Tahun Lalu Renggut Nyawa Menantu Hatta Rajasa, Ternyata Ini 6 Penyebab Pemicu Kanker Kulit yang Sering Dianggap Sepele!

Ya, Adara Taista meninggal karena penyakit kanker kulit yang diderita.

Diketahui bahwa Rasyid resmi mempersunting Adara Taista pada Desember 2017.

Nahas, pada 19 Mei 2018 sang istri pergi untuk selama-lamanya di usianya yang masih 27 tahun.

Tak terasa 3 tahun berlalu hingga pada 19 Mei 2021 kemarin Rasyid kembali  mengenang sosok mendiang istri tercinta.

Tak ada yang berubah dari Rasyid, ia bahkan masih tetap mencintai Adara layaknya pertama kali bertemu.

Hal itu diketahui dari unggahan Instagram pribadinya.

"Hari ini 3 tahun lalu di Tokyo, Jepang.

Setelah kamu nemenin aku sahur dan sehabis solat subuh, kamu pergi ninggalin kita semua. ⁣Pada hari itu, rasa sakit dan hancur yg ngga akan bisa terbayangkan sebelum nya.

Baca Juga: Kanker Kulit Renggut Nyawa Adara Taista Menantu Hatta Rajasa, Cara Sederhana Ini Ampuh Cegah Kanker Kulit

Tapi di balik semua itu aku sangat ikhlas akan keputusan Allah, dan setiap hari aku akan selalu doain kamu. ⁣Dara sayang, 3 tahun sudah berlalu, aku akan tetap mencintai kamu seperti pertama kali kita ketemu dan nama kamu akan selalu ada di doa aku.

Dara sayang, I am doing fine here, aku ikhlas dan kuat menjalani hari-hari seperti yg kamu mau dan insyallah ridhonya suami, surga untuk istri," tulis Rasyid.

Dilansir dari Tribunnews.com, Dara menghembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Moriyama Memorial Tokyo, Jepang tepatnya pada, Sabtu (19/5/2018).

Meski sempat tertunda, akhirnya jenazah Dara baru dibawa pulang ke Tanah Air pada, Minggu (20/5/2018).

Kisah cinta mendiang Dara dan Rasyid bahkan sempat membuat publik penasaran.

Tak sedikit yang memintanya agar dijadikan film layaknya Habibie Ainun saking harunya.

younee27: Kisah cintanya patut dibuat buku @rasyidrajasa krn byk menginspirasi semua org,jaman now masih ada kisah cinta sprt ini,sy terharu

momandbabyoutfit: Kisahnya cocok dijadiin cerita film ini, bikin haru @manojpunjabimd

meishasya: Kisah cinta sejati..yg mnerima pasangan tnpa syarat..alfatiha u mb dara n bg @rasyidrajasa dbri ktabhan..kish mereka ini bgus u di filmkn mas @hanungbramantyo ..

Baca Juga: Susul Adara Taista yang Meninggal Gara-gara Kanker, Perlakuan Ani Yudhoyono Terhadap Istrinya Sebelum Wafat Diungkap Rasyid Rajasa

GridPop.ID (*)