GridPop.ID - Dewi Sandra dikenal sebagai salah satu publik figur di Tanah Air.
Dewi Sandra kini sudah mantap berhijrah dan mengenakan hijab.
Diketahui Dewi Sandra sempat 3 kali menikah.
Kehidupan Dewi Sandra setelah menikah ketiga kalinya dengan Agus Rahman pada tahun 2011 lalu selalu harmonis.
Dilansir dari laman tribunnews.com, Agus Rahman ternyata merupakan bos besar dari suatu pusat perbelanjaan terbesar di Jakarta, Grand Indonesia.
Dilansir dari linkedin.com, Agus Rahman merupakan CEO di PT. Patala Energy Indonesia di Jabodetabek sejak tahun 2012.
Ia juga merupakan direktur dari PT Fastrak Global Trasindo sejak bulan Agustus 2017.
Ia juga merupakan direktur dari PT Felindo Realty sejak Januari 2009.
Agus Rahman ini dikenal sebagai sosok yang religius, hal ini ditunjukkan pada postingan-postingannya di Sosial media Instagram.
Kini jatuh ke pelukan pria dengan profesi mentereng, Sanda Dewi diboyong untuk jadi nyonya di hunian mewah dengan sederet fasilitas tak main-main.
Dikutip dari laman sajiansedap.com, berikut hunian Sandra Dewi dan sang suami yang didominasi warna putih.
1. Pada bagian depan, kita akan disambut dengan pintu kayu berwarna cokelat.
Mengambil desain layaknya rumah di Bali, rumah Dewi Sandra ini dihiasi aneka tanaman.
Hal itu membuat rumah ini tampak depan terlihat sangat asri.
2. Masuk ke dalam, kita akan disambut dengan Mushola yang terlihat sangat luas.
Dewi Sandra khusus membuat Mushola pada bagian depan karena Mushola adalah tempat yang paling nyaman.
Dewi Sandra berharap Mushola ini juga bisa digunakan sebagai tempat berkumpul bersama keluarga dan beberapa teman kajiannya.
3. Ruang keluarga milik Dewi Sandra juga tak kalah luas.
Dibatasi oleh pintu kaca, ruang keluarga ini langsung bersebelahan dengan kolam renang yang luas.
Ruang keluarga ini tidak dipenuhi dengan sofa karena Dewi Sandra sengaja menaruh beberapa karpet agar lebih nyaman
4. Tak disangka, di rumah Dewi Sandra tersedia dua dapur sekaligus.
Yang langsung menyatu dengan ruang keluarga adalah dapur bersih.
Bahkan area dapur ini terlihat begitu luas banget.
Tak hanya itu, dapur milik Dewi Sandra ini juga dipenuhi dengan perabotan yang lengkap.
5. Selain dapur bersih, Dewi Sandra juga punya dapur kotor.
Namun yang bikin shock, dapur ini terlihat sangat mewah dengan dominasi warna putih pada perabotannya.
Selain itu, dapur ini juga langsung menyatu dengan meja makan yang hanya dibatasi dengan jendela besar, layaknya di restoran.
6. Memilih desain layaknya hunian di Bali, Dewi Sandra sengaja membuat bagian tengah rumahnya terlihat terbuka.
Bahkan halaman tengah ini dihiasi dengan banyak tanaman.
Semakin menambah kesan nyaman dan asri, ya? GridPop.ID (*)