Find Us On Social Media :

Sinetron Suara Hati Istri Bikin Heboh Netizen, Pemeran Zahra Sebagai Istri Ketiga Masih Duduk di Bangku Sekolah Dituntut Beradegan Dewasa, Begini Kata KPI

By Lina Sofia, Kamis, 3 Juni 2021 | 19:16 WIB

Poster Sinetron Suara Hati Istri Zahra Indosiar

GridPop.ID - Sinetron Suara Hati Istri yang tayang di stasiun Televisi Indosiar akhir-akhir ini menyita perhatian netizen. 

Aktris pendatang baru Lea Ciarachel dalam sinetron tersebut memerankan karakter Zahra sebagai istri ketiga.

Netizen banyak yang berpendapat bahwa cerita dalam sinetron Suara Hati Istri ini tidak layak untuk di perankan oleh gadis yang masih duduk di bangku sekolah.

Yang menjadi perhatian publik ialah Zahra yang diperankan oleh Lea dalam sinetron tersebut, pasalnya ia masih berusia 15 tahun.

Dalam sinetron tersebut, aktris yang di sapa Lea ini terlibat dalam adegan ranjang bersama lawan mainnya Panji Saputra yang berusia 39 tahun. 

Baca Juga: Perasaannya pada Ayu Ting Ting Sangat Tulus, Ivan Gunawan Lakukan Hal Manis Ini untuk Biduan Saat Jalankan Umroh 3 Tahun Lalu

Dilansir dari Grid.ID, Lea banyak melakukan adegan 'dewasa', seperti ketika pak Tirta mencium kening Zahra, atau ketika pak Tirta mendekatkan wajahnya di perut Zahra yang sedang hamil.

Dalam hal ini Komisi Penyiaran Indonesia banyak mendapatkan aduan dari warganet perihal tayangan yang dinilai mendukung tindakan pedofilia dan pernikahan di bawah umur.

Komisi Penyiaran Indonesia akhirnya menindaklanjuti kasus tersebut dengan mendengarkan penjelasan dari pihak Indosiar.

Wakil Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Mulyo Hadi Purnomo mengungkapkan, Indosiar akan mengganti pemeran Zahra sebagai istri ketiga dalam sinetron tersebut.

Dikutip dari Kompas.com "Terkait usia pemeran, selanjutnya akan menjadi acuan Indosiar ke depan untuk selalu mengingatkan PH agar memakai pemeran-pemeran usia di atas 18 tahun untuk peran yang sudah menikah," ujar dia.

Baca Juga: Ngakunya Bercita-cita Jadi Ibu Rumah Tangga, Adik Nagita Slavina Malah Bikin Melongo Saat Terungkap Sandang Jabatan Mentereng nan Mulia Ini

Pihak Indosiar pun menerima permintaan KPI untuk segera menggantikan aktris yang menjadi pemeran Zahra dalam sinetron tersebut.

GridPop.ID (*)