Dia berharap orangtua, keluarga besar, serta anak-anaknya dapat membukakan pintu maaf atas kesalahan yang dilakukannya.
"Dan yang terutama buat saya adalah pengampunan dari Allah," ungkap Nia.
Nia juga menyebut dirinya akan mengikuti seluruh proses hukum.
"Sebagai warga negara Indonesia yang baik saya akan bersifat kooperatif dan mengikuti proses hukum yang berjalan," ujar Nia. Sementara itu, Ardi tak mengucapkan sepatah kata pun.
Dia hanya tampak menenangkan Nia dengan memegang bahu istrinya.
Sebelumnya, penangkapan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie bermula dari supir Nia Ramadhani.
Melansir dari Grid.ID Usai menangkap supir Nia Ramadhani, pihak kepolisian lalu menangkapan Nia Ramadhani.