GridPop.ID - Seekor kucing yang hilang dilaporkan telah kembali bertemu dengan keluarganya setelah hilang selama 14 bulan.
Kucing itu diketahui ditemukan dalam kondisi baik dan menjadi lebih gemuk dari sebelum dilaporkan hilang.
Menurut portal We Love Animals, penyebab kenaikan berat badan kucing saat ditemukan karena kucing tersebut rupanya tinggal di pabrik makanan hewan peliharaan yang terletak dua mil dari rumah keluarganya.
Kucing bernama Clive dilaporkan telah hilang meninggalkan pemiliknya yakni Tanya dan Jonathan Irons pada Desember 2014.
Pasangan tersebut dan putri mereka yang berusia dua tahun, Elizabeth, pada saat itu telah menyebarkan berita di Facebook dan memasang poster di sekitar rumahnya untuk melacak Clive, tetapi semua upaya gagal.
Tanya kemudian berkata: “Dia dulu sangat nakal dan suka pergi keluar. Kami merasa bahwa seseorang telah mengambilnya karena dia kucing yang lucu."
Sementara itu, dikatakan bahwa para pekerja di pabrik makanan hewan tersebut mulai menyadari jika makanan kucing di tempat itu tiba-tiba hilang.
Setelah menyelidiki kejadian tersebut, mereka menemukan bukti bahwa terdapat seekor kucing yang telah tinggal di gudang.
Karena itu, mereka memutuskan untuk menjebak 'si pencuri' yang telah hidup enak selama 14 bulan di pabrik.
Setelah berhasil ditangkap, mereka langsung membawanya ke klinik hewan untuk memeriksa microchip yang ditanamkan di tubuhnya.
Baca Juga: Hentikan Kebiasaan Beri Makan Nasi pada 'Anabul', Dokter Hewan: Kucing Tak Dapat Cerna Karbohidrat
Microchip kemudian menyatakan bahwa dia telah didaftarkan oleh keluarga Irons, yang tinggal hanya dua mil dari pabrik.
Tanya menyatakan: “Clive berusia sembilan bulan ketika kami kehilangan dia - dan pada saat itu, dia jauh lebih muda dari sekarang.
Ketika kami bertemu kembali, kami terkejut setelah melihat perubahan fisiknya yang semakin gemuk dan subur.
“Dia telah menjalani kehidupan enak di pabrik. Kami mendengar Clive agak bau ketika mereka menangkapnya, tetapi dia baik-baik saja.
Dia masih mengenal kita, tetapi dia sekarang semakin gemuk, ”katanya.
Menurut pemiliknya, kucing tersebut sekarang memiliki nafsu makan yang besar.
“Dia tidak memiliki nafsu makan yang besar sebelumnya, tetapi dia selalu makan cepat karena takut saudara-saudaranya mencuri makanannya.
"Dia sekarang memiliki nafsu makan yang besar.
Saya harus mengisi makanannya di wadah besar karena dia tidak berhenti makan, ”katanya.
GridPop.ID (*)