Find Us On Social Media :

Setiap Hari Rutin Konsumsi Air Kelapa, Wanita Ini Rasakan Efek Tak Disangka yang Terjadi Pada Tubuhnya hingga Ungkap Fakta Ini

By Luvy Octaviani, Rabu, 28 Juli 2021 | 16:42 WIB

air kelapa

GridPop.ID - Air kelapa merupakan salah satu minuman yang digemari oleh masyarakat di Tanah Air.Biasanya, air kelapa sering diminum di siang hari sebagai minuman yang menyegarkan.Air kelapa juga banyak dipilih menjadi alternatif untuk memenuhi kebutuhan cairan harian.

Rasanya yang manis dan segar membuat banyak orang menyukainya.Dilansir oleh kompas.com melalui Health Line (6/9/2018), Di dalam kelapa hijau terdapat rata-rata setengah hingga secangkir air kelapa. Dalam secangkir air kelapa mengandung lebih dari 90% air, sedikit kalori, karbohidrat, serat, dan protein. Selain itu, air kelapa mengandung vitamin C sebesar 10% dari kebutuhan harian, magnesium, mangan, potasium, sodium, dan kalsium.Nah, kira-kira apa yang terjadi pada tubuh jika minum air kelapa setiap hari?

Baca Juga: Gonjang-ganjing Misteri Kematian Gadis di Jepara Akhirnya Terungkap, Kesaksian Penjaga Kos Jadi Bukti, Ternyata Korban Pernah Singgung Hal Ini Sebelum Tergeletak Tak Bernyawa dengan Celana Dalam Penuh Darah!

Dilansir dari laman intisari online melalui timesofindia, pada 2019 silam seorang wanita bernama Garvita Awasthi menceritakan pengalamannya pada timesofindia setelah minum air kelapa setiap hari dengan rutin.Hal ini bermula di mana orang tua dan teman-temannya sering memarahinya karena ia memiliki kebiasaan makan yang tidak sehat.Bahkan, Garvita Awasthi juga tidak memerhatikan pola tidurnya dengan benar.Karena tidak pernah mengalami masalah tentang berat badan, bahkan tubuhnya terbilang cukup kurus sehingga ia tidak merasa khawatir tentang kebiasaan makannya.Tetapi segalanya mulai berubah ketika ia memutuskan untuk pindah bekerja ke kota lain.Garvita Awasthi mengatakan jika dirinya mulai mudah jatuh sakit dan kerapkali terburu-buru ketika melakukan pekerjaan agar bisa tepat waktu.Ia pun sering melewatkan sarapan dan mengonsumsi makanan apapun yang ditemuinya di sekitar tempatnya bekerja.

Baca Juga: Jangan Gegabah dan Tersulut Emosi, Berikut 4 Cara Elegan untuk Bongkar Perselingkuhan Pasangan

Biasanya ia mengonsumsi pisang atau minum secangkir kopi.Menurutnya, kopi merupakan minuman favoritnya yang pasti ia minum sebelum berangkat bekerja."Semuanya berjalan dengan baik sampai sebulan kemudian saya mulai merasa pusing dan lemah. Saya tidak mengerti mengapa itu terjadi, jadi saya mulai minum multivitamin dan suplemen zat besi," ungkapnya dilansir dari timesofindia.Kemudian ia mulai memahami jika sangat penting untuk mengonsumsi makanan sebelum beraktivitas.Hingga suatu hari, Garvita Awasthi mendatangi salah satu penjual kelapa di pinggir jalan dan akhirnya membeli satu buah kelapa."Keesokan harinya ketika saya sedang dalam perjalanan ke tempat kerja, anak yang sama melambai pada saya, seakan meminta saya untuk membeli kelapa lagi darinya dan saya pun melakukannya," paparnya.

Baca Juga: Kedermawanan Keluarga Akidi Tio yang Donasikan Rp 2 Triliun untuk Kemanusiaan Curi Perhatiannya, Susi Pudjiastuti Buka Suara dengan Tulis Pesan Ini  

Seiring berjalannya waktu, Garvita Awasthi tidak sadar jika air kelapa menjadi minuman yang rutin ia konsumsi.Rutin minum air kelapa setiap hari dalam seminggu, Garvita Awasthi pun mulai merasakan manfaatnya.Ia mengatakan jika pergerakan ususnya menjadi teratur dan terasa lebih segar ketika bangun tidur.Berkat air kelapa, ia juga berhenti minum kopi dalam keadaan perut kosong.Garvita Awasthi juga menambahkan, air kelapa juga efektif mengatasi masalah refluks asam yang sering dialaminya.Tidak hanya itu, bahkan kini ia lebih memilih minum air kelapa saat siang hari dibandingkan minuman lainnya.Air kelapa pun telah rutin ia konsumsi lebih dari enam bulan dan tidak pernah sekalipun untuk melewatkan meminumnya.

Baca Juga: Angka Kematian Covid-19 Pecah Rekor, Penjual Oximeter Relakan Barang Dagangannya Untuk Dipakai Pasien Positif yang Isolasi Mandiri

GridPop.ID (*)