Dengan cara tersebut, selain mencegah flu tapi juga mampu mencegah Covid-19.
3. Pahami gejala
Gejala antara flu dan Covid-19 memiliki banyak kesamaan, seperti demam, batuk, sesak napas, dan nyeri otot.
Namun jika merasakan gejala-gejala tersebut, ada baiknya jika segera memeriksakan diri guna memperoleh keterangan langsung dari dokter.
4. Siapkan obat darurat
Sebaiknya jika mengalami gejala flu atau Covid-19 ringan, tetap lah berada di rumah hingga merasa kondisi tubuh lebih baik.
Bukan tanpa alasan, hal tersebut penting dilakukan agar tak menularkan virus pada orang lain.
Selain itu, Englund juga menyarankan agar menyimpan obat-obatan berikut sebagai perlindungan diri:
- penurun demam seperti acetaminophen (Tylenol)
- ibuprofen untuk nyeri otot
- sirup obat batuk
- termometer.
Jika mengalami penyakit komorbid yang membuat seseorang masuk dalam kategori orang berisiko tinggi, sebaiknya siapkan oksimeter untuk mengukur kadar oksigen dalam darah.
GridPop.ID (*)