Akan tetapi, setibanya di lokasi justru suasana mencekam yang dijumpai dua sopir ambulans tersebut.
Sejumlah warga terlihat mengamuk, ada yang memegang parang dan bensin lalu mendekat ke ambulans yang dikendarai Yoseph.
Bahkan ada yang mengayunkan parang juga berteriak hendak membakar ambulans.
Panik, Yoseph dan rekannya bergegas menyelamatkan diri.
Dilansir dari Kompas.tv, kejadian tersebut mendapat tanggapan dari Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo.
Ia mengaku kecewa atas apa yang terjadi.
Harapannya, peristiwa seperti yang dialami dua sopir ambulans tak lagi terjadi.
Pemerintah pun berjanji akan memberikan edukasi pada warga.
"Prinsipnya kita terus berikan edukasi kepada warga agar kejadian itu tidak perlu terjadi lagi," ungkap Fransiskus melalui sambungan telepon, Senin sore.
GridPop.ID (*)