GridPop.ID - Beberapa waktu belakangan ini viral di media sosial mural Presiden Joko Widodo atau Jokowi 404: Not Found.
Mural Presiden Joko Widodo atau Jokowi 404: Not Found ini pun sontak langsung jadi sorotan masyarakat hingga petinggi negara.
Usai heboh, aparat langsung menindaklanjuti dengan melakukan penghapusan mural yang kini hangat diperbincangkan.
Budayawan Sudjiwo Tedjo pun turut buka suara soal heboh dihapusnya sejumlah mural berisi kritik terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Dilansir TribunWow.com, Sudjiwo menganggap mural sebagai bagian dari seni.
Meski dihapus, kata dia, isi kritikan terhadap Jokowi justru semakin melekat di pikiran masyarakat.
Hal itu diungkap Sudjiwo dalam kanal YouTube tvOneNews, Kamis (19/8/2021).
"Mural ini supaya tidak stroke orangnya, mural ini untuk menghilangkan sumbatan-sumbatan itu," ucap Sudjiwo.
"Supaya masyarakat kita secara sosial tidak stroke."