Dilansir dari Nutritionandyou.com, dari 100 gram kacang hijau terkandung 15 persen selenium.
Berdasarkan penelitian, pemberian selenium pada orang yang baru saja menjalankan kemoterapi akan membantu pertumbuhan rambut.
Pada orang yang baru saja menjalankan kemoterapi dibutuhkan pembentukan kembali sel-sel rambut.
Adapun cara memanfaatkan kacang hijau sebagai solusi rambut rontok yang dikutip dari Kompas.com yaitu dengan mengolahnya sebagai bubur kacang hijau.
Bahan:
1. Kacang hijau 1/4 kg
2. Gula merah 120 gram
3. Gula pasir 120 gram
4. Santan kelapa 500-750 ml
5. Daun pandan 1-2 lembar
Cara pembuatan:
1. Cuci bersih kacang hijau dan singkirkan kacang hijau yang mengapung. Kacang hijau yang mengapung biasanya kurang baik.
2. Rebus kacang hijau hingga menjadi empuk
3. Ikat daun pandan lalu masukkan ke dalam adonan kacang hijau
4. Tuang santan, lalu aduk rata
5. Tuang gula merah dan gula pasir, aduk dan masak sampai larut
6. Tuangkan bubur kacang hijau ke dalam mangkuk
7. Bubur kacang hijau siap dihidangkan.
Selamat mencoba!
GridPop.ID (*)