Find Us On Social Media :

Padahal Baru Saja Gelar Resepsi Sudah Bawa Bayi Kembar Naik Pelaminan, Pasangan Pengantin Baru Ini Sampai Bikin Geger Tamu Undangan, Terkuak Fakta Menghebohkan di Baliknya!

By Ekawati Tyas, Senin, 20 September 2021 | 14:42 WIB

Viral pasangan pengantin bawa bayi di acara resepsi pernikahan mereka.

GridPop.ID - Pasangan pengantin ini sukses membuat para tamu undangan di acara resepsi pernikahan mereka terkejut.

Bagaimana tidak, baru menggelar resepsi namun pasangan pengantin ini sudah mengajak bayi kembar duduk di atas pelaminan.

Dilansir dari Kompas.com, pasangan pengantin asal Malaysia ini heboh dibahas di jagat dunia maya usai tersebar video TikTok dari akun @nreennaimaaa.

Pengantin perempuan, Nureen Maimah Mahyudin dari Baling, Kedah, Malaysia, mengatakan bahwa para tamu kaget lantaran dia dan suami sudah membawa bayi kembar.

Para tamu tidak mengetahui bahwa keduanya telah melaksanakan akad nikah sebelumnya.

Ia dan suami melangsungkan akad nikah pada Februari 2020 sebagaimana dilansir Malay Mail, Selasa (14/9/2021).

Dikatakan oleh Nureen kepada mStar bahwa video tersebut direkam dalam acara resepsi mereka di Perlis, Malaysia, pada Januari ketika anak kembar mereka berusia tiga bulan.

Nureen berujar, sebenarnya ia dan suami ingin menggelar resepsi usai akad nikah.

Baca Juga: Aneh bin Ajaib, Kondisi Bayi Kembar Siam Dempet Kepala yang Sempat Pecahkan Rekor Operasi Kedokteran Ini Bikin Takjub, Begini Kabar Terbarunya

Sayangnya, keinginan tersebut tertunda lantaran adanya kebijakan pembatasan Covid-19 yang dilakukan pemerintah Malaysia.

“Kami mengadakan akad nikah pada Februari tahun lalu di Kedah.

Dan kami berencana untuk mengadakan upacara pernikahan pada Mei tahun lalu,” ujar Nureen.

Namun, imbuh Nureen, Malaysia menerapkan pembatasan sosial pertama karena Covid-19 sehingga rencananya terpaksa batal.

“Kemudian saya hamil dan harus menunggu sampai bayi saya lahir, itulah sebabnya saya dan suami memutuskan untuk mengadakan upacara pernikahan awal tahun ini,” sambung Nureen.

Saat sedang hamil besar, baik Nureen dan suaminya sama sekali tak mengunggah kehamilannya di media sosial.

“Suami saya juga bukan tipe yang langsung membagikan kehamilan saya di media sosial, sehingga banyak yang tidak mengetahuinya,” ujar Nureen.

Menurutnya, resepsi pernikahan mereka sangat istimewa karena anak kembar mereka, Muhammad Uwais Areeq dan Muhammad Uwais Aryan, diajak ikut serta.

Baca Juga: Dokter Syok Usai Bantu Kelahiran Bayi Kembar, Sang Ibu Kaget dan Tak Percaya Saksikan Kondisi Bayinya

“Saya benar-benar tidak keberatan mengadakan upacara pernikahan dengan anak kembar saya sebagaimana saya ingin merayakan hari istimewa saya dengan suami saya,” imbuh Nureen.

Melansir Serambinews.com, saat pesta pernikahan Nureen dan suami digelar, bayi kembarnya telah berusia 3 bulan.

Diakui wanita berusia 23 tahun ini, anaknya lahir secara prematur.

Bayi tersebut lahir saat usia kandungan Nureen 8 bulan.

Atas apa yang terjadi, banyak warganet menyebut bahwa anak Nureen adalah bayi beruntung karena dapat menghadiri pesta pernikahan orang tua mereka.

Baca Juga: Beda Dari yang Lain, Wanita Ini Mampu Lahirkan 14 Bayi Kembar Secara Berturut-turut hingga Gelontorkan Biaya fantastis Dalam Sebulan Untuk Biaya Makan Anak-anaknya

GridPop.ID (*)