GridPop.ID - Perjalanan rumah tangga Meggy Wulandari kerap menjadi sorotan.Sebelumnya, Meggy Wulandari sempat menjadi istri kedua dari komedian Kiwil.Bertahun-tahun bertahan, Meggy Wulandari akhirnya memilih cerai dengan Kiwil.Diketahui, Meggy dan Kiwil sendiri resmi berpisah pada 10 Agustus 2020 lalu.Tak butuh waktu lama, sebulan setelah cerai Meggy langsung jatuh ke pelukan pengusaha tajir asal Makassar.Diketahui, kabar pernikahan siri Meggy Wulandari dan Muhammad diketahui publik sekitar akhir September 2020 lalu.Kemudian pada 15 Desember 2020 Meggy Wulandari resmi menikah secara negara dengan Muhammad.Sebelumnya, Meggy sempat mengungkapkan profesi suami barunya yang tak sembarangan.
"Pengusaha ekspedisi, nanti juga tahulah," ujar Meggy kepada Kompas.com lewat sambungan telepon, Rabu (23/9/2020).Selain itu, Meggy mengakui bahwa suaminya merupakan orang yang diidam-idamkan, baik secara fisik maupun kepribadian."Tinggi putih, klimis gitu deh, ada tahi lalatnya, dia suka bercanda terus senang goda-godain aku dengan kata bercanda. Orangnya terbuka banget, to the point, saya kerja di sini, jadi saya merasa dihargai seorang," tutur Meggy.Seolah tak berhenti kebahagiaannya usai menikahi pengusaha Makassar, baru-baru ini Meggy Wulndari membawa kabar bahagia.Hal itu diunggap Meggy dalam media sosialnya, tampak dirinya memeluk mesra suami barunya di pinggir kolam.Dilansir oleh Grid.ID melalui unggahan di akun Instagram pribadinya @meggywulandari, Minggu (26/9/2021), Meggy Wulandari pamer foto kemesraan dengan suami tercintanya, Mamad Muhammad.Pada foot tersebut, Meggy Wulandari tampak keloni Mamad Muhammad di pinggir kolam renang bak jutawan kaya raya.Suami Meggy Wulandari itu tengah bersantai di pinggir kolam renang bak jutawan kaya raya lalu di peluk mesra oleh istrinya.
Tak hanya itu, keduanya juga menunjukkan kemesraan dengan bertatap mata.
Meggy Wulandari dan sang suami tak lupa menyunggingkan senyum semringah mereka bak tanda kebahagiaan.Usut punya usut, foto tersebut memang menunjukkan kebahagiaan Meggy Wulandari dan Mamad Muhammad.Pasalnya, kini mantan istri Kiwil itu tengah hamil anak dari sang pengusaha tajir melintir asal Makassar usai 17 tahun hidup menderita dengan Kiwil.Pada keterangan foto, Meggy Wulandari tampak girang bukan main sambut kehamilannya ini.Ia juga tak henti-henti bersyukur lantaran akhirnya mengandung anak Mamad Muhammad."Bismillah. Di dalam diriku ada kamu yank (emoji). Bahagia banget aku (emoji). Masya Allah. Alhamdulillah (emoji)," tulis Meggy Wulandari.
GridPop.ID (*)