Mengetahui adanya miskomunikasi diantara ayah dan anak tersebut, Indra berinisiatif meluruskan dengan mempertemukan Yosef serta Yoris.
Apa yang dilakukan Indra juga karena adanya sebuah pesan yang dititipkan Yosef padanya terkait keinginan besarnya memperbaiki hubungan dengan Yoris.
Indra sebagai paman akhirnya memberikan nasihat pada sang keponakan agar menemui Yosef sebagai tanda bakti pada orang tua.
“Dari kemarin-kemarin juga saya sudah ngomong ke Yoris, siapapun, mau apapun itu alasannya, tetap Yoris adalah anak Yosef,”
“Jadi kemarin saya bilang ke Yoris, Aa nanti kita temui bapak,” ujarnya.
Ia lantas berharap agar pemberitaan yang mencuat tentang renggangnya hubungan ayah dan anak itu tak jadi asumsi negatif.
Diakui Indra, sang keponakan akhirnya mau mengikuti saran yang ia berikan.
Kepala Desa Jalancagak itu menceritakan saat pendampingan terakhir, ia sempat bertemu dengan Yosef.