Find Us On Social Media :

2 Kali Lakukan Autopsi, Polisi Ungkap Jasad Amalia Sempat Diseret Pelaku Pembunuhan, Benda Kecil Ini Jadi Bukti Kuncinya

By Andriana Oky, Kamis, 7 Oktober 2021 | 19:02 WIB

Amalia Mustika Ratu, korban pembunuhan di Subang

Dari autopsi tersebut, diharapkan ada petunjuk baru terkait penyebab luka pada tubuh korban sebelum meninggal dunia.

Salah satu benda yang menjadi bukti kunci dalam kasus ini adalah kalung milik Amel yang ditemukan di TKP.

Diduga, Amalia yang sudah terbunuh itu diseret oleh pelaku dari belakang rumah menuju mobil Alphard, tempat dimana korban disembunyikan.

Kepala Desa Jalancagak sekaligus sepupu Tuti, Indra Zaenal Alim mengatakan kalung milik Amalia ditemukan di bagian luar rumah.

Menurutnya, jasad korban diduga diseret dari pintu belakang rumah menuju arah garasi mobil tempat ditemukannya jasa Tuti dan Amel. Ia juga melihat banyak darah berceceran di sepanjang jalan dari pintu belakang menuju garasi.

"Lewat pintu belakang. Dari sana diperkirakan diseret ke garasi. Di sini masih penuh darah waktu itu, penuh darah seretan. Kemudian ditemukan kalung almarhumah Amel (Amalia), tepat sebelah sini," katanya, dikutip dari program acara AIMAN yang diunggah di Kompas TV.

Berdasarkan penuturan Indra, tidak ada saksi yang melihat kejadian perampasan nyawa di Subang itu.

"Pada waktu itu ada saksi mata yang melihat mobil Alphard di pinggir jalan situ (menunjuk jalan di sebelah kanan dari TKP)," ujar Indra.

Baca Juga: Muak Kerap Disudutkan Jadi Pelaku Pembunuhan di Subang, Istri Muda Yosef Lampiaskan Perasaan, Akui Menderita Usai Sebulan Lebih Ditinggal Suami hingga Tegaskan Ini Soal Tuti dan Amalia