GridPop.ID - TikTok menjadi salah satu aplikasi yang tengah naik daun.Dilansir dari laman kompas.com, menurut laporan terbaru dari Sensor Tower untuk bulan Maret, TikTok menjadi aplikasi non-gaming yang paling banyak diunduh secara global. TikTok diunduh lebih dari 58 juta kali di seluruh dunia pada bulan tersebut. Data dari Sensor Tower menunjukkan bahwa 10 persen dari total unduhan global aplikasi TikTok berasal dari AS. Tahun lalu, TikTok mengklaim bahwa penggunanya di AS menembus angka 100 juta dollar AS.Di bawah TikTok ada aplikasi Facebook yang menjadi aplikasi non-gaming kedua yang paling banyak diunduh secara gobal. Facebook diunduh sebanyak 56 juta kali dalam periode yang sama.TikTok sendiri merupakan aplikasi dimana penggunanya bisa mengunggah video dan bisa beriteraksi dengan banyak orang di berbagai belahan dunia.Bahkan, tak hanya anak muda, banyak orang tua pun memiliki aplikasi TikTok di ponselnya.