GridPop.ID - Nirina Zubir kembali menjadi sorotan.
Nirina Zubir tak mampu menahan emosinya tatkala melakukan sesi wawancara yang diadakan oleh staisun televisi TV One.
Melansir TribunnewsBogor.com, diungkapkan video detik-detik NIrina Zubir walk out dari acara wawancara viral dan menjadi trending topic di Twitter.
Video Nirina Zubir walk out diunggah oleh akun @IvandJuliand pada Kamis (18/11/2021) dan sudah ditonton lebih dari 900 ribu kali hingga saat ini.
"Jadi gini ya, maaf ya pak ya, tapi saya kecewa sekali sama TV One karena saya memberikan waktu saya untuk memberikan klarifikasi, tapi untuk berbicara dengan BPN,
Tidak diberi tahu bahwa ada lawyer yang baru datang, kemudian mengambil waktu saya dan menjelaskan asal-asalan," kata Nirina Zubir.
Usai mengeluarkan isi hatinya, Nirina Zubir lantas menyimpan mikenya dan pergi keluar saat acara masih berlangsung.
"Jadi terima kasih TV One yang sudah memberi panggung kepada orang yang tidak layak, kami tinggalkan ini, mas mau ambil panggung kan silahkan," kata Nirina Zubir sambil beranjak dari duduknya.
Tak hanya walk out, Nirina pun menumpahkan rasa kecewanya melalui ungghan di Instagram Storynya.
"Kalaupun itu dia lawyer baru, come on, banyaklah pasti lawyer-lawyer yang pada saat seperti ini bermunculan, tapi masak sih dikasih panggung?," ucap Nirina.
Kecewa dengan hal tersebut, Nirina Zubir menuntut permintaan maaf dari stasiun TV One.
"I'm very disappointed, saya dan lawyer meminta surat permohonan minta maaf dari tvOne," ujarnya di akhir video.
Seperti yang diketahui saat ini Nirina Zubir tengah mengurus kasus penggelapan sertifikat tanah milik mendiang ibunya yang dilakukan oleh mantan asisten rumah tangganya (ART) sendiri.
Nirina Zubir tak kuasa menahan tangis tatkala menceritakan sang ibu mengurus surat-surat di hari tuanya.
"Totalnya kurang lebih Rp 17 Miliar dari 6 tanah."
"Saat mengurus surat, usia ibu sudah mulai tua, ibu sudah meninggal dua tahun yang lalu, dan meninggal dalam keadaan tidak tenang," ucap Nirina menangis, dikutip dari Grid.ID.
Mendiang Cut Indria bahkan sempat meninggalkan catatan kepada anak-anaknya soal hartanya yang tak jelas berada di mana.
"Namun meninggalkan catatan, 'Uang aku ada, tapi pada ke mana ya?' seperti itu," tandasnya.
Baru-baru ini, Nirina menulis surat terbuka teruntuk almarhumah sang mama yang berisikan harapan dan doanya agar masalah ini bisa segera terselesaikan.
Ia berjanji akan mengatasi apa yang selama ini diperjuangkan sang mama.
Bersama saudara-saudaranya ia akan mengusut tuntas kasus ini.
GridPop.ID (*)