Kondisi Jonathan tentu mengingatkan kita dengan gangguan medis bernama stunting kini tengah menjadi perhatian dunia.
Perlu diingat bahwa kondisi Jonathan belum tentu merupakan stunting lantaran perlu dilakukan pemeriksaan medis lebih lanjut.
Namun berikut ini serba-serbi tentang stunting yang menjadi salah satu hambatan pertumbuhan pada anak, dilansir dari Kompas.com.
Dalam pengertian yang sederhana, menurut Prof Hartono, stunting adalah kondisi dimana panjang badan atau tinggi badan seorang anak terhadap usianya itu kurang dari minus dua standar deviasi kurva pertumbuhan anak dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
"Sedangkan dalam batasan lebih luas lagi, stunting adalah gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak, karena mal nutrisi kronis atau infeksi kronis, serta stimulasi psikososial yang tidak memadai," jelas Prof Hartono.
Kendati demikian, Prof Hartono mengatakan bahwa belum tentu anak yang pendek itu mengalami stunting.
Sebab, kalau anak dengan tubuh pendek disebabkan karena kurang gizi atau penyakit menahun, maka itu dikategorikan sebagai stunting.
Stunting tidak hanya memberikan dampak bagi anak saja, baik dalam aspek kesehatan maupun aspek psikologisnya.
GridPop.ID (*)