Find Us On Social Media :

Lahir dengan Masalah Kesehatan Serius, Wanita Ini Gugat Dokter Kandungan Ibunya dan Berhasil Menangkan Ganti Rugi Bernilai Fantastis

By Sintia N, Sabtu, 4 Desember 2021 | 16:22 WIB

Evie Toombes dan ibunya

GridPop.ID - Kejadian unik berkaitan dengan ibu dan anak kembali dilaporkan terjadi di Inggris.

Kali ini, seorang wanita dikabarkan menggugat seorang dokter kandungan yang dulu menangani ibunya saat hamil dirinya

Bukan tanpa sebab, ia menggugat dokter kandungan itu lantaran merasa seharusnya ia tak pernah dilahirkan ke dunia ini.

Kendati terdengar tak lazim, namun gugatan wanita bernama Evie Toombes ini berhasil menang di pengadilan.

Ia pun berhak atas ganti rugi materiil yang bernilai fantastis.

 

Melansir The Sun via Kompas.com, Evie Toombes yang merupakan bintang show jumper dari Inggris meluncurkan kasus "pembuahan yang salah" kepada dokter ibunya saat ia dilahirkan dengan masalah kesehatan "spina bifida" atau cacat tulang belakang.

Masalah kesehatan ini membuat Evie terkadang menghabiskan 24 jam atau seharian terhubung ke tabung.

Wanita berusia 20 tahun itu menyeret seorang dokter bernama dr Philip Mitchell ke pengadilan karena kegagalannya menasihati ibunya dengan benar saat ibunya hamil.

Baca Juga: Kirim Foto Telanjang ke Anak di Bawah Umur Gegara Ngaku Terangsang, Artis Seksi dan Mantan Ratu Kecantikan Ditangkap Polisi