Yan Zhuo pun berbohong dan mengatakan bahwa ia akan membuka perusahaan komputer di distrik Haidan, Beijing.Hal itu dilakukan demi bisa mendekati sosok perempuan yang ditemuinya tersebut.Keduanya pun semakin yakin satu sama lain dan memutuskan akan menikah usai Chen Jing lulus kuliah.Sayangnya, hubungan keduanya diketahui ibu Chen Jiang yang bernama Chen Haiyan pada 2002.Sebagai seorang ibu tunggal, hati Chen Haiyan sakit mengetahui anak yang dibesarkannya sendirian malah tinggal serumah dengan lelaki dan tak fokus dengan kuliahnya.Ia meminta Chen Jing memutuskan Yan Zhuo.Tapi terlanjur cinta, sang putri tak mau melakukannya.Pada Agustus 2002, Chen Jing yang pun membawa Yan Zhuo menemui ibunya seraya meminta restu.