Find Us On Social Media :

Rela Tahan Perihnya Operasi Plastik Sampai 60 Kali, Wanita Ini Habiskan Rp 2 Miliar untuk Rombak Total Wajahnya, Parasnya Sebelum Oplas Jadi Sorotan

By Luvy Octaviani, Kamis, 16 Desember 2021 | 07:02 WIB

Ilustrasi operasi plastik

Sejak saat itu, dia juga memutuskan untuk berhenti sekolah, dan memilih untuk menjadi orang terkenal di jejaring sosial dengan penampilannya.Baginya operasi itu telah memengaruhi kesehatannya, sehingga dia merasa tidak bisa pergi ke sekolah.Saat ini dia memiliki 303.000 pengikut di jejaring Weibo, dan secara teratur mengunggah klip pendek, dia juga merasa percaya diri dengan penampilannya sekarang."Jangan katakan padaku bahwa operasi plastik memenuhi standar kecantikan Anda, saya bersedia menghabiskan uang untuk memberikan kepercayaan diri bagi diri saya sendiri," katanya.Sebagai tambahan,  dr Gwendy Aniko, SpBP-RE (spesialis bedah plastik dan rekonstruksi) sempat mengungkapkan alasan orang melakukan operasi plastik.Dikutip oleh kompas.com melalui  HelloSehat, Gwendy menyebut jika perbaikan penampilan bisa menjadi salah satu alasan orang melakukan operasi plastik.Terkadang beberapa orang lahir dengan kondisi cacat bawaan tertentu sementara beberapa orang mungkin mengalami kondisi cacat setelah kecelakaan, trauma, ataupun masalah medis lainnya. Operasi plastik dapat mengatasi masalah ini dengan tujuan rekonstruksi.Selain itu, operasi plastik juga bisa meningkatkan kepercayaan diri.Operasi plastik, terutama untuk tujuan estetika, dapat memberikan citra diri yang kuat dan positif. Bahkan dengan sedikit perubahan penampilan luar saja bisa menciptakan perubahan besar dari dalam diri, yaitu membiarkan rasa percaya diri seseorang tumbuh.

Baca Juga: 'Sudah Kangen Sekali', Utarakan Keinginan Damai dengan Keluarga Besannya, Doddy Sudrajat Sampai Gandeng Kak Seto untuk Adakan Mediasi, Kapan?GridPop.ID (*)