Find Us On Social Media :

BAHAYA! Tren Masak Ayam Campur Obat Batuk Viral di TikTok, Ahli Kesehatan Jelaskan Dampak Mengerikan Bagi Tubuh

By Ekawati Tyas, Rabu, 19 Januari 2022 | 15:32 WIB

Ilustrasi masak ayam dicampur obat batuk

Tapi beda cerita ketika memasak ayam dengan obat batuk seperti NyQuil maka kita merebus air dan alkohol di dalamnya sehingga membuat ayam termarinasi dengan jumlah obat yang sangat pekat di dalam daging.

"Jika kita memakan salah satu irisan daging yang dimasak, itu seperti kita benar-benar mengonsumsi seperempat hingga setengah botol obat," terangnya.

Bukan itu saja, uap daging saat disiram obat batuk yang terhirup sangat berbahaya karena berbentuk aerosol yang dapat beracun bagi paru-paru.

"Apabila obat-obatan ini terhirup dan memasuki aliran darah kita dengan sangat cepat dan tidak melewati hati untuk detoksifikasi, efeknya bisa sangat buruk tergantung seberapa banyak kita menghirupnya," ujar Hartman.

Itulah sebabnya, lebih baik jangan langsung mengikuti tren viral tanpa mengetahui dampak di baliknya.

Sementara itu dilansir dari Tribun Travel, sebelum ini juga sempat heboh tren tantangan makan madu beku.

Sejumlah pengguna TikTok memperlihatkan ketika mereka memakan madu yang dibekukan dan tampak layaknya permen kenyal berukuran besar dan dapat ditekan keluar dari botol.

Baca Juga: Pacarnya Tak Pandai Tutupi Jejak Perselingkuhan, Wanita Bak Detektif Ini Bikin sang Kekasih Tak Berkutik Hanya Berbekal Bukti Tak Terduga

Akan tetapi, seorang ahli diet terdaftar di Klinik Cleveland bernama Kristin Kirkpatrick memperingatkan bahwa terlalu banyak konsumsi gula dapat menimbulkan dampak buruk bagi tubuh.

Per 100 gram madu, mengandung 82 gram gula.

GridPop.ID (*)