Find Us On Social Media :

Satu Indonesia Kerap Anggap Sepele, Makan Bersama Keluarga Padahal Punya Dampak Besar Terhadap Pola Makan Anak, Ahli Beberkan Fakta Mengejutkan

By None, Kamis, 27 Januari 2022 | 10:32 WIB

Ilustrasi makan bersama

GridPop.ID - Perlu diketahui bahwa kebiasaan makan keluarga memiliki hubungan erat dengan pola makan anak.

Dalam rangka peringatan Hari Gizi Nasional yang jatuh pada 25 Januari 2022, keterkaitan antara kedua hal di atas wajib untuk diketahui.

Salah satu faktor penting dalam pembentukan pola makan anak yaitu dengan budaya membentuk kebiasaan makan dari generasi ke generasi.

Bukan itu saja, kebiasan makan keluarga dan pemenuhan gizi juga dipengaruhi oleh aturan dan interaksi sosial.

Kebiasaan makan keluarga menjadi momen penting yang berpengaruh besar pada berat badan anak, porsi dan cara makan anak, banyaknya asupan makanan, hingga gangguan makan.

Anak yang terbiasa makan bersama keluarga di meja cenderung makan lebih sehat daripada anak yang dibiasakan makan sambil nonton TV atau bermain.

Jika orang tuanya menyediakan buah-buahan sebagai camilan di rumah, maka anak lebih cenderung memakannya daripada makanan olahan lainnya.

Sebaliknya, jika orang tua sering kali mengonsumsi makanan cepat saji dan membawanya ke rumah untuk dikonsumsi bersama.

Maka, anak juga akan mengikuti kebiasaan makan tidak sehat dengan mengonsumsi makanan cepat saji tersebut.

Baca Juga: Tersedak Duri Ikan Saat Makan, Ini Sederet Langkah yang Harus Dilakukan untuk Pertolongan Pertama, Nyesel Kalau Nggak Tahu

Ada beberapa fakta dari Public Library of Science mengenai pola asuh dan cara orang tua memberi makan anak menjadi faktor yang memengaruhi pola makan anak.

Yuk, simak!