GridPop.ID - Tak hanya berkarier di dunia artis, Raffi Ahmad juga melebarkan sayap di dunia bisnis.Tak heran jika Raffi Ahmad kini memiliki banyak pundi-pundi uang hingga dijuluki Sultan Andara.Saking tajirnya, Raffi Ahmad punya hobi mengoleksi barang-barang mewah hingga kendaraan bernilai fantastis.Belum lama ini, Raffi Ahmad memamerkan sebuah motor vespa dior seharga Rp 1 miliar.Dilansir dari Tribun Style, memiliki vespa dengan harga fantastis membuat jiwa ingin pamer Raffi Ahmad pun muncul.Ia lantas pergi ke rumah Gading Marten untuk memamerkannya.Rupanya tak sendiri, Darius Sinathrya juga memiliki vespa yang sama sepertinya.Alhasil, suami Nagita Slavina itu pun mengajak Darius datangi rumah ayah Gempi itu.Baru juga sampai, Raffi Ahmad langsung menyebut bahwa ia dan Gading Marten beda kelas dalam urusan vespa.Baca Juga: Pantas Sukses Buat Duda Tajir Klepek-klepek, Tengok Masa Muda Rieta Amalia Saat Jadi Model Iklan Obat Sesak Napas, Paras Cantiknya Bikin Pangling
"Lihat vespa kita beda kelasnya sama lu maaf ya," ujar Raffi Ahmad, dilansir Tribun Style dari YouTube Rans Entertainment pada Selasa, 8 Februari 2022.Gading Marten yang mendengar itu pun langsung kebakaran jenggot."Lu anak setan, anak setan!" sahut Gading Marten."Sorry ya, sorry ya," timpal Raffi yang masih saja meledek Gading."Kok motor lu ada dua?" tanya Gading yang heran ada dua vespa dior terparkir di rumahnya."Ini punya Darius," kata Raffi.Penasaran dengan motor seharga RP 1 miliar, Gading pun meminjamnya untuk berkeliling."Apa bedanya sih motor semilyar? Bener harganya semilyar?" tanya Gading Marten sembari menaiki vespa Raffi Ahmad itu."Ya lu tahu lah harganya," kata Raffi sembari menyombongkan diri.
Saat menaikinya, Gading merasa jika vespa tersebut dirasa tak jauh berbeda dengan vespa miliknya."Keren banget ya. Apa bedanya ya padahal, mahal di mananya sih," ujar Gading Marten.Ayah Rafathar itu langsung histeris ketika Gading tak bisa memarkirkan vespanya dengan benar.Nyaris saja, vespa mahal tersebut jatuh jika tak dibantu oleh Darius."Wah, wah rusak sih, wah," ujar Raffi heboh."Gini, gini," imbuh Darius yang segera membantu Gading.Baru-baru ini diketahui, Raffi Ahmad mulai mencoba peruntungannya di sektor bisnis pengolahan daging sapi.Raffi dikabarkan akan terjun di bisnis pengolahan daging sapi di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).Ternyata, kabar tersebut sudah beredar sejak 1 Desember 2021.
Hal ini diungkapkan oleh Gubernur NTB Zulkieflimansyah."Saya di undang untuk berkenalan dan menyampaikan ada apa saja di NTB yg mereka bisa terlibat karena memang groupnya sedang tertarik melakukan bisnis di NTB sebagai rencana diversifikasi kegiatan bisnisnya," tulis Zulkieflimansyah, dikutip Tribunnews, Selasa (8/2/2022).Dalam pernyataannya, Zulkieflimansyah mengatakan ada kesepakatan dengan Raffi Ahmad untuk mengelola Rumah Potong Hewan (RPH) di STP Banyumulek di Kabupaten Lombok Barat."Sepakat Raffi Ahmad Group akan mencoba mengelola Rumah Pemotongan Hewan kita di STP Banyumulek sebagai langkah awal dan akan mengolah daging sapinya di sana nanti dengan merek Saffi Ahmad," ujarnya.Sementara itu, Raffi Ahmad dan Rans Entertainment belum buka suara terkait kabar tersebut.Sebelum kabar ini, Raffi Ahmad diketahui mengakuisisi klub sepak bola yang kini diberi nama Rans Cilegon FC.Raffi Ahmad pun berhasil mengantarkan Rans Cilegon FC ke kasta tertinggi kompetisi Indonesia usai meraih posisi runner up Liga 2 2021.Selain Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad juga memiliki tim basket yang berlaga di Indonesian Basketball League (IBL) season 2022, yaitu Rans PIK Basketball.Tak hanya di bidang olahraga, Raffi Ahmad juga memiliki banyak bisnis du berbagai sektor, dari sektor entertainment hingga makanan.
GridPop.ID (*)