Padahal awalnya kakak Fuji tersebut menduga bahwa kue bawang yang dijualnya hanya akan laku puluhan hingga ratusan pieces saja.
"Aku kira cuma laku puluhan atau ratusan pieces," kata Frans Faisal.
"Ternyata sehari sampai 100 kilo pesanannya," lanjutnya.
Bahkan Dewi Zuhriati, kata Frans juga tak menyangka jika makanan buatannya laris manis.
Frans sampai bingung saat mengirim kue bawang pada sejumlah seleb, sebab mereka semua langsung jatuh cinta.
"Mamaku pun benar-benar kaget, enggak tahu kalau misalnya ini (kue bawang) selaku itu," tutur Frans Faisal.
"Aku juga bingung artis pun, kadang-kadang aku kirimin senang banget gitu kirimin ini."
"Ini itu maksudnya kue bawang yang biasa aku makan sama keluarga ku makan, tiba-tiba pas dikirim ke artis, artis pun senang, kaget," lanjutnya.
Saat menunjukkan kemasan kue bawang buatan sang mama, Frans meminta maaf lantaran kemasannya belum diupdate.
"Maaf ya kemasannya masih begini, entar aku update lagi," kata Frans Faisal sambil menunjukkan kemasan kue bawang.