Selain itu, ia juga tak ingin berekspektasi lebih bila menurutnya orang tersebut hanya bisa dijadikan sebagai teman. "Jadi semisal melihat situasi enggak memungkinkan, mendingan jangan dipaksain, karena enggak mau kehilangan sebagai teman juga," ungkap Ariel."Jadi istilah ditolak itu agak jauh karena memang rumusnya enggak dipakai. Bukan karena enggak pernah ditolak," pungkasnya.Menurutnya, tolak ukur diterima atau tidaknya bukanlah dari pernyataannya. Melainkan dari respon keduanya.Beberapa waktu laku, ahli juga sempat membongakr rahasia Ariel NOAH yang membuat para wanita jatuh hati.Dikutip oleh Nakita.ID dari tayangan "Silet" (8/8/2019), seorang pakar mikro ekspresi, Mardigu menjelaskan alasan mengapa Ariel banyak penggemarnya.Dalam tayangan itu mulanya Mardigu mengomentari bentuk kepala sang artis yang katanya mirip dengan milik david Beckam.Mardigu juga menyebut Ariel sebagai lady killer hingga pantaslah banyak perempuan yang klepek-klepek dengannya.Pasalnya, menurutnya bagian wajah Ariel itu cukup simetris, mulai dari mata, hidung hingga mulut.