Para Orang Tua Harus Siap Rogoh Kocek Dalam-dalam, Ini 5 Sekolah Unggulan Termahal di Indonesia, Lengkap dengan Biaya dan Fasilitasnya yang Bikin Melongo!

By Lina Sofia, Sabtu, 16 April 2022 | 08:02 WIB
Bangunan SMP dan SMA Jakarta Intercultural School di Cilandak.

Bangunan SMP dan SMA Jakarta Intercultural School di Cilandak.

SMA Dwiwarna menyediakan fasilitas asrama yang nyaman dengan setiap ruangan full AC dan furnitur yang modern.

Sarana olahraga seperti lapangan basket, futsal, hingga area memanah juga dapat dinikmati oleh para siswa, Biaya yang dipatok untuk bersekolah di sini terdiri dari uang pangkal yang mencapai Rp 60 juta, uang seragam dan buku paket senilai RP 4,5 juta dan SPP tiap bulannya adalah Rp 6,5 juta.

3. New Zealand School Jakarta

Sekolah berbasis internasional yang terletak di Kemang, Jakarta Selatan ini memiliki jenjang pendidikan mulai usia 18 bulan (pre-school) hingga 15 tahun (grade 9).

New Zealand School Jakarta menyediakan berbagai aktivitas, mulai dari seni seperti melukis, paduan suara, dan musik serta kegiatan-kegiatan olahraga.

Setiap siswa juga bisa menggunakan fasilitas bus sekolah dan meal plan atau katering di sekolah.

New Zealand School mematok harga yang fantastis untuk biaya SPP sekolah per semester, dimulai dari playgroup dengan biaya Rp 53, 3 juta, TK di angka Rp 93,3 juta, untuk SD adalah Rp 210 juta dan jenjang SMP mencapai Rp 215 juta.

Baca Juga: Biodata Artis Thariq Halilintar, Youtuber Muda Sukses Sekaligus Pacar Fuji, Dulu Pernah Dibully Gegara Tak Bisa Bayar Uang Sekolah Sampai Mau Bunuh Diri

4. ACG School Jakarta

Berlokasi di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, sekolah ini merupakan milik Academic Colleges Group yang berbasis di New Zealand.

ACG School Jakarta menyediakan IB Primary Years Programme dengan kurikulum University of Cambridge International Examinations dengan fasilitas sekolah berstandar internasional meliputi auditorium, laboratorium, technology center, serta athletic track.

Biaya sekolah di sini sangat tinggi, di mana SPP untuk jenjang pendidikan SD saja mencapai Rp 235 juta hingga Rp 310 juta.