GridPop.ID - Perebutan hak asuh atau hak perwalian atas Gala Sky Andriansyah kini memasuki babak baru.
Sebab, Doddy Sudrajat yang sempat mengaku legowo dengan putusan pengadilan tiba-tiba mengajukan banding.
Akibatnya hubungan antara Doddy Sudrajat dan Haji Faisal yang semula sempat mereda kini kembali memanas.
Ayah kandung almarhumah Vanessa Angel itu tidak terima atas putusan pengadilan yang memenangkan keluarga Bibi Ardiansyah atas hak asuh Gala Sky.
Dilansir melalui kanal YouTube Official NitNot pada Sabtu (7/5/2022), Doddy Sudrajat menyatakan kesanggupannya merawat Gala.
"Ya sebenarnya sih, daddy sanggup tanpa harus minta donasi sanggup merawat Gala gitu kan," kata Doddy Sudrajat.
Doddy menjelaskan bahwa dirinya laki-laki yang bisa merawat anak.
Menurut Doddy, ia berhasil merawat Mayang dan Vanessa Angel dengan baik.
Tak hanya itu, Doddy kembali menandaskan bahwa dirinya bisa merawat Gala tanpa harus meminta donasi kepada publik.
"Daddy tipe laki-laki yang bisa merawat anak ya. Kita lihat aja Mayang. Mayang itu dari umur dia ditinggal mamanya, dari umur sehari dari (bayi) merah itu daddy rawat."
"Walaupun dulu ada pembantu ya, daddy rawat," ujar Doddy Sudrajat.
"Dua belas tahun merawat Mayang, merawat Vanessa itu satu pengalaman yang membanggakan bagi daddy yang bisa merawat anak gitu.
Apalagi Gala laki-laki daddy enggak punya laki-laki jadi bisa, merawat tanpa harus meminta donasi."
"InsyaAllah rezeki pasti ada untuk anak, rezeki daddy pasti ada, untuk merawat Gala.
"Untuk Rp 10 juta daddy bilang daddy sanggup, tanpa harus meminta donasi," lanjut Doddy.
Hal senada juga disampaikan oleh pengacara kontroversial Farhat Abbas, beberapa waktu lalu.
Dikutip melalui Tribun Wow, Farhat yang kala itu kedatangan Doddy Sudrajat dan Mayang tiba-tiba meradang saat dicurhati soal kesulitan akses yang dialami ayah Vanessa Angel pada Gala Sky.
"Kalian harusnya dapat akses seluas-luasnya untuk bertemu Gala," kata Farhat, seperti terekam di kanal YouTube Official NitNot.
Menurut Farhat, orang yang tepat merawat Gala adalah adik kandung Vanessa Angel yaitu Mayang.
Bahkan Farhat sampai memberikan jaminan akan mengembalikan Gala pada Faisal jika Doddy tidak bisa membahagiakan Gala.
"Saya yakin kalau kembali ke pak Doddy dalam waktu tiga tahun tidak makmur, susah, kita kembalikan," kata Farhat Abbas.
Padahal sebelumnya, dalam proses cerai dengan Puput terkuak fakta mencengangkan tentang pekerjaan Doddy Sudrajat.
Dilansir dari Grid.ID, tuntutan Puput soal nafkah anak senilai Rp 10 juta kala itu ditolak oleh Majelis Hakim.
Bukan tanpa alasan, penolakan itu diketok lantaran Doddy dianggap tidak bisa menyanggupi nafkah dengan nominal tersebut.
“Nggak dikabulkan karena tergugat (Doddy Sudrajat) nggak ada pekerjaan jadi untuk beri nafkah kepada anak yang 10 juta itu mungkin agak kesulitan, agak kebertaan,” ujar kuasa hukum Puput.
GridPop.ID (*)