Find Us On Social Media :

Ditemukan Pagi Hari, Berikut Kronologi Evakuasi Jenazah Eril di Bendungan Engehalde setelah 2 Minggu Hilang

By Andriana Oky, Jumat, 10 Juni 2022 | 11:21 WIB

Jasad Eril ditemukan oleh kepolisian Swiss.

GridPop.ID - Putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz akhirnya berhasil ditemukan.

Jasad Eril ditemukan setelah proses pencarian yang dilakukan selama 2 minggu.

Eril yang dinyatakan hilang sejak tanggal 26 Mei 2022, ditemukan pada Rabu (8/6/2022) pagi waktu setempat.

Merujuk artikel terbitan Kompas.com, mengungkapkan kronologi penemuan jasad Eril yang hanyut di Sungai Aare.

Mulanya polisi wilayah Bern mendapat laporan temuan jenazah seorang pria di Bendungan Engehalde di Bern.

Spesialis dari polisi air Bern menemukan jasad itu di cekungan luapan bendung dan kemudian mengevakuasi.

Berhasil dievakuasi, jasad tersebut langsung diforensik.

Dari hasil pemeriksaan forensik ,terungkap jasad tersebut adalah WNI yang hilang di Sungai Aare sejak 26 Mei.

Kedutaan Besar Republik Indonesia di Bern menjelaskan langsung merilis kabar ini melalui konferensi pers pada Kamis (9/6/2022).

Baca Juga: Turut Berduka Atas Berpulangnya Eril, Begini Momen Haru AHY Peluk Erat Ridwan Kamil Saat Datang Khusus ke Kediaman Gubernur Jabar untuk Melayat

Kepolisian di Bern melaporkan jenazah yang diduga sebagai Eril ditemukan pada Rabu pukul 06.50 waktu Swiss atau sekitar pukul 11.50 WIB.

Pihak kepolisian kemudian segera melakukan identifikas dan penelusuran DNA.

Hingga akhirnya hasil tes menunjukkan bahwa jasad tersebut merupakan Eril yang hilang karena terseret arus Sungai Aare pada 26 Mei lalu.

Mendapat kabar ini, Ridwan Kamil sang ayah pun langsung mengambil cuti untuk terbang langsung ke Swiss.

Gubernur Jawa Barat itu mengajukan cuti dari tanggal 9 sampai 19 Juni 2022.

Diberitakan GridPop.ID sebelumnya, Biro Administrasi Pimpinan pada Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Barat, Wahyu Mijaya, mengatakan pemerintah provinsi Jawa Barat sudah berinisiatif kembali untuk menyampaikan permohonan izin keluar negeri dengan alasan penting bagi Ridwan Kamil.

"Alhamdulillah itu sudah mendapatkan persetujuan dari Kementerian Dalam Negeri mulai tanggal 9 sampai dengan 19 Juni 2022," katanya di Gedung Pakuan, Kamis (9/6).

Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum dipastikan kembalu menjabat sebagai Pelaksana Tugas Harian Gubernur sampai kembalinya Gubernur ke Tanah Air.

Ia menerangkan Gubernur berangkat ke Swiss hanya berdua dengan asistennya tanpa membawa rombongan.

GridPop.ID (*)

Baca Juga: Anak Kesayangannya Eril Akhirnya Ditemukan, Ridwan Kamil Langsung Terbang ke Swiss dan Buru-buru Lakukan Hal Ini