Find Us On Social Media :

Hidupnya Berubah 180 Derajat Usai Viral hingga Jadi Ikon Citayam Fashion Week, Begini Keseharian Bonge di Rumah, Tidak Sombong dan Tetap Rendah Hati!

By Arif B, Minggu, 24 Juli 2022 | 16:02 WIB

Bonge ikon Citayam Fashion Week

GridPop.ID - Sekarang siapa yang tidak kenal dengan Bonge.

Pemuda asal Cilebut, Kabupaten Bogor, ini kini telah bertransformasi menjadi ikon Citayem Fashion Week.

Sontak saja hidup Bonge berubah 180 derajat berbeda.

Dari yang dulunya pengamen biasa, kini Bonge sudah bisa membahagiakan keluarganya.

Melansir dari Kompas.com, setelah menjadi incaran para konten kreator untuk diajak kolaborasi, Bonge kini sudah bisa membeli sepeda motor sendiri.

Tidak hanya itu, sanak keluarganya pun ikut kecipratan rejeki Bonge.

"Kakeknya dibeliin HP, mamahnya juga di beliin HP, bisa ngasih juga buat adek-adeknya," ungkap ayah angkatnya, Deni Cahyadi.

Meski begitu, ketenaran tidak membuat Bonge silau mata.

"Engga berubah jadi sombong sih, masih suka main sama temen-temennya, nongkrongnya juga masih di tempat yang biasa-biasa aja engga yang mewah-mewah," katanya.

Baca Juga: Sudah Jor-joran Beli Motor hingga Mobil Rp 1,2 Miliar, Kondisi Tempat Tinggal Bonge Artis Citayam Justru Kontras, Tidur di Kasur Tipis yang Sudah Usang

Bonge pun dikenal sebagai pribadi yang sayang keluarga.

Sejak putus sekolah pada kelas 1 SD, Bonge mencari uang sendiri dengan mengamen.

"Putus sekolah itu dari kelas 1 SD, emang anaknya yang engga mau sekolah, bukan karena engga mampu biayain," katanya.

Bonge selalu menyisihkan penghasilan yang didapat dari mengamen untuk sang ibu.

"Pulang juga kadang ganti baju aja, sama ngasih uang ke ibunya," lanjut Deni.

Bonge juga sosok anak yang penurut pada orang tua.

"Anaknya mah nurut, cuma kalau sekolah emang engga mau dari dulu, kita juga sebagai orang tua engga bisa maksain kalau anaknya engga mau," katanya.

Ketenaran dan glamor yang melekat pada Bonge kini justru berbanding terbalik dengan kehidupannya di rumah.

Baca Juga: Manisnya Hidup Bonge, Kebanjiran Rezeki Nomplok Berkat Viral di Citayam Fashion Week, Kini Ditawari Proyek Besar Oleh Paula Verhoeven: Kita Sediakan Rp 500 Juta

Bonge tinggal di Cilebut, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Rumahnya cukup jauh dari Stasiun Cilebut.

Akses ke rumah Bonge hanya bisa dilalui dengan berjalan kaki atau naik motor saja.

Rumah Bonge cukup tersembunyi, berdiri di belakang rumah sang nenek.

Malahan, pintu rumah Bonge berhadapan langsung dengan pintu belakang rumah nenek.

Di halaman rumah Bonge juga terdapat kandang kambing milik tetangga.

Melansir dari Tribun Bogor, tak ada yang spesial dari rumah bertembok plesteran semen tanpa cat ini.

Di dalam rumah hanya ada ruang tamu tanpa kursi berhias rak yang menyatu dengan televisi model lama.

Ada tiga kamar tidur di dalam rumah Bonge.

Baca Juga: Bukan Main! Jadi Remaja Viral di SCBD, Bonge Akui Kini Sudah Bisa Beli Sepeda Motor Sendiri, Inul dan Adam Sampai Syok!

Satu diantaranya menjadi tempat Bonge tidur.

Kamar bercat merah muda dengan kasur lapuk tanpa ranjang.

Kasur tipis tersebut hanya dibalur sprei hijau tanpa alas tambahan.

Menurut ayah angkatnya, Deni Cahyadi, Bonge tidur hanya ditemani bantal dan guling.

"Semalam pulang, terus berangkat lagi ke Sudirman," katanya.

Baca Juga: Pakai Jas dan Setelan Celana Coklat Muda, Ridwan Kamil Melenggak-lenggok di Citayam Fashion Week, Intip Gayanya yang Bak Model Papan Atas!

GridPop.ID (*)