2. Bawang putih
Cara mengusir tikus dari rumah berikutnya adalah dengan bawang putih.
Sama halnya dengan bawang bombai, tikus juga sangat membenci aroma jenis bawang putih.
Buatlah ramuan anti tikus dengan mencampurkan bawang putih cincang dengan air.
Atau, Moms bisa meninggalkan siung bawang putih di pintu masuk rumah, agar tikus tidak menyerang rumah dan sekitarnya.
3. Cabai giling kasar
Percaya atau tidak, cara ini merupakan cara yang paling mudah bahkan paling murah untuk mengusir hama, termasuk tikus.
Caranya, cukup sebarkan cabai giling kasar di sepanjang pintu masuk dan sudut rumah lainnya.
Hal ini akan membuat tikus semakin menjauh dan tidak mau memasuki rumah.
4. Cengkih
Cengkih juga bisa Moms masukkan ke dalam daftar cara mengusir tikus dari rumah dengan bahan alami, karena tikus tidak suka dengan aromanya.