Find Us On Social Media :

Anak Pertamanya Telah Lahir, Arie Kriting Ceritakan Momen Lucu Jelang Persalinan sang Istri, Sudah Persiapankan Hal Ini Sebelumnya: untuk Dicakar dan Dijambak

By Lina Sofia, Minggu, 4 September 2022 | 19:05 WIB

Anak pertama Indah Permatasari dan Arie Kriting telah lahir.

GridPop.ID - Kabar bahagia datang dari pasangan suami istri Arie Kriting dan Indah Permatasari.

Pasalnya, Indah Permatasari baru saja melahirkan anak pertamanya di Rumah Sakit Mandaya Royal Hospital Puri, Tangerang.

Dilansir dari Kompas.com, dalam konferensi pers di Mandaya Royal Hospital Puri, Karang Tengah, Tangerang, Sabtu (3/9/2022), pasangan ini mengumumkan kabar bahagia itu.

"Indah sekarang sudah alhamdulillah melahirkan seorang bayi dengan sehat walafiat. Indah-nya juga sehat, bayinya juga sehat," ujar Ari Kriting mendampingi Indah Permatasari.

"Bayinya lahir dengan sempurna alhamdulillah di Rumah Sakit Mandaya pada tanggal 1 September, pukul 17.56 WIB," lanjutnya.

Persalinan berlangsung lewat operasi caesar.

"Awalnya tuh penginnya normal, aku tuh pengin banget normal. Namun ada kendala, bayinya kegedean, jadi akhirnya memutuskan untuk caesar. Kami prioritaskan untuk kondisi si bayi," tutur Indah.

Anak pertama Indah dan Arie berbobot 3,63 kilogram dan panjang 49 centimeter.

Kendati demikian, baik Arie Kriting maupun Indah Permatasari belum mengumumkan wajah dan nama sang anak.

Baca Juga: SELAMAT! Indah Permatasari dan Arie Kriting Dikaruniai Anak Pertama, Masih Engan Spill Nama dan Jenis Kelamin si Buah Hati Lantaran Takutkan Hal Ini

Mengutip dari Tribunseleb, Minggu, (4/9/2022), Arie Kriting mengungkapkan jika akan diumumkan saat sudah memiliki akta kelahiran.

"Namanya nanti saja kalau sudah ada akta kelahiran," kata Arie Kriting.

Namun menurutnya nama sang anak masih bisa berubah sebelum diresmikan akta kelahiran.

"Takutnya nanti kita namanya berubah ditengah jalan, nanti saja," ucap Arie Kriting.

"Kita masih panggilan-panggilan saja, nanti ya, kalau aktanya sudah jadi," sambungnya.

Lebih lanjut, keduanya memang belum mau mengumumkan nama dan jenis kelamin anak pertamanya.

Sebab Arie Kriting sendiri masih belum mendapatkan alasan pasti dirinya belum membagikan hal tersebut ke publik.

Kendati begitu ia tak menutup kemungkinan akan mempublikasikan nama dan jenis kelamin anak pertamanya itu.

"Saya rasa sih, begini. Kami tidak menutup diri untuk membagikan informasi kabar bahagia ini," imbuh suami Indah Permatasari.

Baca Juga: Disebut Takmau Anggap Sosok Ini Ibunya hingga Nekat Nikah Tanpa Restu, Nasib Artis Cantik Ini Kini di Luar Dugaan, Hubungan dengan sang Bunda Kian Renggang Meski Hamil

"Cuma ada beberapa hal yang aku rasa sih, kita belum tahu dampak seperti kenapa harus dibagikan, kami belum punya alasannya," jelas Arie Kriting.

"Yang pasti sih mungkin karena saya dan Indah sama-sama orang dewasa, jadi kami punya tanggung jawab terhadap keputusan yang diambil,"

"Ya saya rasa sih, nanti aja lah. Kalau publik tau atau apa, biarin aja," pungkasnya.

Masih mengutip laman Tribun Seleb, bahkan komika asal Wakatobi ini menceritakan momen lucu ketika menjelang proses persalinan sang istri. 

"Waktu mau kelahiran normal, saya sudah siap dicakar ya, pakai topi untuk jambak-jambak," terang Arie Kriting. 

Namun ternyata proses persalinan sang anak pertamanya dilakukan secara caesar, sehingga Arie harus menunggu di luar ruang operasi. 

"Cuma karena proses kelahiran operasi, jadi nggak boleh masuk. Tapi saya nggak jauh, pas lahir bayinya nangis, saya yang waah," jelas Arie Kriting.

Ari pun menangis terharu melihat anak pertamanya lahir dalam kondisi sehat tanpa kekurangan apapun. Momen tersebut terjadi ketika Arie Kriting melihat anak pertamanya.

"Pasti haru sekali, karena satu hal itu sih, dan seketika dokter keluar saya jumpa bayi saya, akhirnya lega, sebenernya lebih, yang nangis cengeng cengeng nggak perlu ditunjukin , agak malu ya, keharuan tersebut," pungkas Arie Kriting.

Baca Juga: Kerap Disudutkan hingga Tak Kunjung Dapat Restu Ibu Indah Permatasari, Arie Kriting Nelangsa Tulis Pesan Haru Ini: Kalau Mau Jujur...

GridPop.ID (*)