Bahan kedua: sekam padi
Sebaiknya sekam padi difermentasi terlebih dahulu atau bisa juga direndam dengan air mendidih selama beberapa menit agar steril.
Bahan ketiga: kompos
Kompos berguna untuk memberi nutrisi pada tanaman.
Selain kompos, kamu boleh menggunakan pupuk kandang.
Tapi, pupuk kandang yang digunakan harus benar-benar sudah matang. Jangan gunakan kotoran ternak segar yang dicampur sekam padi.
Bahan keempat: arang sekam
Arang sekam menjadi opsional atau tambahan saja.
Akan tetapi, penggunaan arang sekam membuat media tanam yang lebih bagus.
Jika bahan-bahan yang disebutkan di atas sudah tersedia semua, campurkan semuanya dengan komposisi sebagai berikut:
Campurkan dua bagian tanah, satu bagian kompos dan setengah bagian sekam padi.
Jika ada arang sekam, tambahkan setengah bagian. Aduk-aduk semua bahan agar tercampur merata dan masukkan ke dalam pot tanaman hias.