GridPop.ID - Penggerebekan aksi perselingkuhan oknum polisi Brigadri IS menggegerkan warga sekitar rumah kontrakan di Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Istri sah sepertinya sudah tidak sabar lagi mengetahui kebejatan suami yang terulang lagi.
Sontak saja, wanita berinisial A itu mengamuk sejadi-jadinya hingga harus dilerai warga.
Melansir dari Kompas.com, penggerebekan itu dilakukan A di Kelurahan Pane, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima, Minggu (18/9/2022) sekitar pukul 21.45 Wita.
Aksi A yang memergoki suaminya sedang berduaan dengan perempuan diduga selingkuhannya ini sempat menghebohkan warga sekitar.
Oknum polisi itu tidak bisa berkutik setelah tepergok dan diamuk oleh istri sahnya.
Beberapa warga sekitar akhirnya datang melerai, sehingga keduanya berhasil dipisahkan.
Tak lama setelah penggerebakan, petugas Polres Bima Kota yang mendapat informasi langsung mendatangi lokasi kejadian.
Oknum polisi dan perempuan yang diduga selingkuhannya itu pun dibawa ke Mapolres Bima Kota.
A, istri sah polisi tersebut mengatakan suaminya adalah anggota Polsek Woha berinisial Brigadir IS. Sedangkan perempuan yang diduga selingkuhan suaminya berinsial W.
"Suami saya ini polisi, sudah dua tahun berselingkuh dengan perempuan itu. Dia sudah dua kali saya pergoki sama si IM, bahkan sudah buat pernyataan dan saya maafkan. Tapi sekarang dia berbuat lagi," kata dia, Minggu.
A mengaku langsung membuat laporan polisi setelah memergoki suaminya.
Kasi Humas Polres Bima Kota, Iptu Jufrin membenarkan telah mengamankan Brigadir IS dan terduga selingkuhannya dari lokasi penggerebekan.
Setelah diamankan, pihaknya kemudian melakukan koordinasi dengan Polres Bima Kabupaten sebelum perkara tersebut dilimpahkan.
Pada Senin (19/9/2022) pagi, Brigadir IS langsung dijemput Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Polres Bima Kabupaten.
"Sempat diamankan, tadi pagi dia diserahkan dan dijemput oleh Provos Polres Bima Kabupaten karena itu anggotanya. Mengenai laporan istrinya sudah kita terima, dan saat ini sedang ditangani Unit PPA," kata Jufrin.
Sebagai tambahan informasi, perselingkuhan oknum polisi juga terjadi di Kendari, Sulawesi Tenggara.
Melansir dari Tribun Sultra, seorang oknum polisi anggota Polsek Moramo Bripka OV kedapatan selingkuh dengan istri orang.
Kapolres Konawe Selatan, AKBP Wisnu Wibowo mengatakan, laporan terhadap Bripka OV karena dugaan perselingkuhan dengan seorang wanita bernisial AS (29).
Kata dia, dugaan perselingkuhan ini diketahui karena suami AS mendapati keduanya keluar dari Pondok Gamalama, Kelurahan Bonggoeya, Wua-Wua, Kota Kendari, Minggu (18/9/2022).
"Iya, sudah dilakukan pemeriksaan dan proses terhadap aduannya oleh Bid Propam Polda, karena suami AS melapor di Polda Sultra," ucapnya via pesan WhatsApp, Senin (19/9/2022).
GridPop.ID (*)