Mujib menjelaskan, pedagang harus mengurangi konsumsi karena karena kenaikan harga bahan pokok.
Sementara itu, dari sisi penghasilan, pedagang belum merasakan kenaikan pendapatan.
Untuk berkompromi dengan situasi ini, Mujib menyebutkan, pedagang sebisa mungkin tidak menaikkan harga terlalu tinggi untuk menjaga pelanggan tetap datang.
"Selain itu, pedagang juga mengurangi persentase keuntungan," imbuh dia.
Lebih lanjut, Mujib menyampaikan, saat ini pihaknya belum menerima pendekatan dari pemerintah terkait insentif khusus yang dapat diberikan kepada pedagang pasar.
Sebelumnya, ia menuturkan, kalau harga BBM naik biaya angkutan komoditas pasar juga pasti naik.
"Kalau biaya angkutan naik, harga barang pasti naik. Kalau begini, tapi pendapatan masyarakat tidak naik pasti akan terjadi pengiritan. Sudah pasti pendapatan pedagang akan berkurang," kata dia dalam konferensi pers di Pasar Minggu, Selasa (30/8/2022).
"Ini harus ada intervensi pemerintah karena pemerintah yang punya sarana dan prasarana untuk membantu pedagang pasar," timpal dia.
Baca Juga: Uang Belum Masuk Rekening Padahal Sudah Ada Notifikasi BSU 2022 Tersalurkan? Begini Solusinya
GridPop.ID (*)