namun ketika pelaku mempertanyakan hal tersebut korban justru marah hingga akhirnya memicu emosi pelaku," kata Arisandi.
Sebagai tambahan informasi seperti yang dikutip dari Tribun Lawu, selain menghabisi nyawa korban, Ismail juga melukai seorang warga bernama Erni Deceng yang berada di lokasi pada saat Ismail dan Intan bertengkar.
Diketahui kejadian terjadi di pinggir jalan Dusun Padang Kalua, Desa Tabbaja, Kecamatan Kamanre, Kabupaten Luwu.
Ismail pun tidak berkutik saat diciduk personel Polres Luwu di sebuah rumah sekitar 30 jam setelah menghabisi nyawa istrinya.
Sementara, Erni Deceng yang ikut menjadi korban dalam peristiwa ini masih dirawat di RSUD Batara Guru Belopa.
"Untuk korban perempuan Erni Deceng yang juga terkena tikaman oleh pelaku pada bagian belakang korban sampai saat ini masih menjalani rawat inap di RSUD Batara Guru Belopa," tutup Arisandi.
Dalam kasus ini, polisi mengamankan barang bukti badik dan motor yang dipakai pelaku saat kejadian.
GridPop.ID (*)