Santos pun langsung merangkul hewan peliharaannya itu setelah sekian lama tak berjumpa.
Tak sampai di situ, Santos juga menangis saat dihibur Agadir.
Meski pertemuan menyentuh itu berakhir dalam waktu yang singkat, tidak ada yang tahu bahwa ternyata hal itu membuat dampak yang begitu besar.
Setelah Santos bertemu Agadir, dokter menemukan perubahan luar biasa pada kondisi kesehatannya, yang berubah menjadi baik.
Dokter Rodrigo Tancredi yang merawat Santos mengatakan, "Dia tidak ingin berbicara sebelumnya, tapi sekarang dia menjadi lebih ceria."
"Nafsu makannya meningkat, detak jantung dan tekanan darahnya juga mulai turun," katanya.
Pada awalnya staf medis berpikir itu hanya perubahan jangka pendek, tapi hari-hari berikutnya tubuh Santos menjadi semakin membaik.
Bahkan karena kondisinya ini, dokter tidak mengizinkannya pulang, bahkan masih berusaha untuk menyelamatkan nyawa Santos meski sebelumnya telah memvonisnya akan meninggal.
Melansir laman Insider via Kompas.com, manfaat memelihara anjing ternyata baik untuk kesehatan.