Find Us On Social Media :

Selamat dari Tragedi Itaewon, WNI Ceritakan Momen Terhimpit di Antara Ratusan Pengunjung: Udah Nggak Nginjek Jalan

By Andriana Oky, Senin, 31 Oktober 2022 | 20:22 WIB

Tragedi Halloween Itaewon

GridPop.ID - Momen perayaan Halloween di gang sempit Itaewon, Seoul, Korea Selatan berubah mencekam menjelang tengah malam.

Ratusan orang terpaksa meregang nyawa di Itaewon imbas pengunjung yang berdesakan di gang sempit Itaewon pada malam 29 Oktober 2022.

Merujuk artikel terbitan Kompas.com, polisi memperkirakan sekitar 100.000 orang memenuhi gang sempit di Itaewon untuk merayakan halloween.

Diketahui wilayah tersebut memang menjadi tempat tujuan bagi mereka yang ingin merayakan perayaan tersebut.

Seorang saksi mata mengatakan orang-orang mulai menyadari ada yang salah dari kerumunan itu ketika orang mulai berteriak.

Suara mereka beradu dengan suara musik dari klub sekitar.

Seorang gadis asal Indonesia bernama Patricia Febiola berhasil selamat dari tragedi Itaewon.

Melansir Tribunnews.com, Patricia tengah melakukan studi bahasa di Korea University.

Menurut kesaksiannya peristiwa berhimpitan mulai terjadi sekira pukul 22.00 waktu setempat.

Baca Juga: MERINDING! Begini Detik-detik Insiden Halloween Itaewon yang Renggut 149 Nyawa, Banyak Mayat Tergeletak di Jalan

Patricia yang kala itu berada di Itaewon bahkan ikut terhimpit bersama empat temannya.

“Jam 22.00-an itu, kita tuh benar-benar sudah tidak bisa jalan, berdesakan. Bahkan aku tuh udah kegencet temen depan dan belakangku sampai aku tuh udah nggak nginjek lantai jalanan gitu,” ujarnya kepada Tribunnews.com, Minggu (30/10/2022).