Find Us On Social Media :

Dijamin Gak Busuk Berbulan-bulan, Begini Cara Simpan Tomat Agar Tetap Segar Dalam Waktu Lama

By Luvy Octaviani, Kamis, 3 November 2022 | 06:03 WIB

tomat

GridPop.ID - Tomat menjadi salah satu bumbu dapur yang penting.

Tak heran banyak ibu-ibu yang menyetok tomat dalam jumlah banyak.

Nah, bagi kalian yang menyetok banyak tomat pasti khawatir jika akan busuk dengan cepat.

Mulai sekarang tak perlu khawatir, begini cara simpan tomat agar tak busuk berbulan-bulan dan bisa awet segar dalam waktu lama seperti dialnsir dari laman sajiansedap.com.

1. Jangan Menyimpan Tomat Dengan Bahan Makanan Lain

Secara umum, pastikan tomat yang kita simpan tidak berdekatan, apalagi di dalam satu wadah yang sama dengan bahan makanan yang mengandung etanol, seperti apel.

Pastikan juga menyimpan tomat pada suhu 13 derajat Celcius.

2. Perhatikan Tingkat Kematangan Tomat

Hal lain yang perlu diperhatikan saat menyimpan tomat adalah tingkat kematangan tomat.

Cara menyimpan tomat yang belum cukup matang dan yang sudah matang tentu berbeda.

Untuk tomat yang belum cukup matang bisa disimpan pada suhu ruangan, namun jangan sampai terkena matahari langsung.

Baca Juga: Bantah Beri Perlakuan Spesial ke Adik Brigadir J, Putri Candrawathi Sebut Biasa Kasih Barang ke Anggota Polri: sebagai Tanda Kasih

Tomat yang terkena sinar matahari langsung hanya akan membuatnya cepat busuk, sehingga tidak bisa bertahan dengan lama.

Tomat yang belum cukup matang bisa bertahan selama 1 – 2 hari hingga membusuk.

Sedangkan, untuk tomat yang sudah matang hanya bisa disimpan pada suhu ruangan selama beberapa hari.

3. Menyimpan Tomat Dalam Suhu Ruang

Pastikan ruangan tempat Anda menyimpan tomat dalam suhu yang cukup sejuk, dan tidak terkena matahari langsung.

Kesegaran tomat yang sudah matang dan disimpan di dalam lemari pendingin bisa bertahan antara 2 – 3 hari hingga membusuk.

Sedangkan, tomat segar yang disimpan di dalam freezer bisa bertahan hingga 2 bulan.

Jangan lupa membungkus tomat segar menggunakan kantong plastik sebelum menyimpannya di dalam lemari pendingin/ freezer.

Dan, pastikan tomat sudah dikeluarkan dari freezer dan sudah pada suhu ruangan sebelum diolah.

Itu dia beberapa cara yang bisa kita lakukan supaya tomat yang akan kita simpan tetap awet.

Jangan lupa langsung di coba saat membeli tomat ya.

Baca Juga: Mendadak Berhijab Ketika Bersaksi, Susi Dicurigai Pakai Handsfree saat Sidang, Penampilan Sehari-hari ART Ferdy Sambo Disorot

Khasiat tomat untuk kesehatan

Dilansir oleh kompas.com dari Medical News Today, berikut adalah khasiat tomat untuk kesehatan:

1. Tomat dapat menyehatkan jantung

Kandungan serat, potasium, vitamin C, dan kolin dalam tomat memberikan efek positif untuk kesehatan jantung.

Tomat juga mengandung folat yang dapat membantu menyeimbangkan kadar homosistein. Homosistein adalah asam amino yang dihasilkan dari pemecahan protein.

2. Tomat dapat menurunkan gula darah

Khasiat tomat yang selanjutnya adalah menurunkan gula darah.

Penelitian menunjukkan, orang dengan diabetes tipe 1 yang mengonsumsi makanan kaya akan serat, seperti tomat, memiliki kadar gula darah yang lebih rendah.

The American Diabetes Association merekomendasikan wanita untuk mengonsumsi 25 gram serat per hari dan pria mengonsumsi 38 gram serat per hari. Adapun satu cangkir tomat ceri menyediakan 2 gram serat.

3. Tomat dapat mengurangi sembelit

Berikutnya, khasiat tomat yang masih terkait dengan kandungan air dan seratnya yang tinggi adalah mengurangi sembelit.

Baca Juga: Rudy Salim Ikut Merugi Imbas Leslar Entertainment Ditutup, Rekan Raffi Ahmad: Bener-bener Stres

Mengonsumsi makanan tinggi air dan serat, seperti tomat, dapat membantu hidrasi dan mendukung pergerakan usus yang normal.

4. Tomat dapat menjaga kesehatan mata

Khasiat tomat yang selanjutnya adalah menjaga kesehatan mata dengan nutrisi likopen, lutein, dan beta karoten yang dimilikinya.

Antioksidan yang terkandung di dalam tomat telah terbukti mampu melindungi kesehatan mata dari kerusakan akibat cahaya, katarak, dan degenerasi makula yang terkait usia.

5. Tomat dapat menyehatkan kehamilan

Wanita hamil disarankan untuk mengonsumsi suplemen asam folat, namun tomat adalah sumber folat alami yang juga mampu melindungi bayi selama masa kehamilan.

Asam folat dalam tomat penting untuk dikonsumsi sebelum dan selama masa kehamilan untuk melindungi bayi.

Baca Juga: Diancam Pidana karena Kesaksiannya, Susi Sebut Putri Candrawathi Makan-makan Usai Pembunuhan Brigadir J: Pas Idul Adha

GridPop.ID (*)