Find Us On Social Media :

Dipercaya Jadi Penghulu, Kepala KUA Bocorkan Maskawin Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono: Ini Sementara

By Lina Sofia, Rabu, 30 November 2022 | 07:32 WIB

Erina Gudono dan Kaesang Pangarep

GridPop.ID - Acara pernikahan semakin dekat, terbongkar bocoran maskawin Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono sudah tinggal selangkah lagi.

Soal bocoran maskawin pada acara pernikahan putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu juga terungkap dari Kepala KUA Depok, Sleman , Yogyakarta,

Mengutip Kompas.com, Sabtu (26/11/2022), Kepala KUA Kapanewon Depok Muhammad Wiyono mengatakan, di dalam berkas pendaftaran pernikahan Kaesang-Erina sudah dituliskan maskawin.

"Ya, kalau maskawin karena nanti untuk entry data ya. Untuk sementara seperangkat alat shalat dan ada tambahan uang Rp 300.000, sementara," ujarnya, saat dihubungi Kompas.com, Jumat (25/11/2022).

Kepala KUA Kapanewon Depok Muhammad Wiyono mengatakan, ia bakal bertugas menjadi penghulu pada pernikahan Kaesang dan Erina.

Sedangkan di pihak saksi mempelai perempuan yakni Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Untuk saksi mempelai pria dipercayakan kepada Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono.

"Untuk saksi dari pihak perempuan itu adalah Bapak Pratikno, dari pihak laki-laki Bapak Basuki Hadimuljono," kata Wiyono saat ditemui awak media di kantornya, Senin (28/11/2022).

Adapun prosesi pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono akan diawali pada hari Kamis, 8 Desember 2022, dengan kegiatan semaan Al-Quran di rumah mempelai wanita.

Kemudian pada hari Jumat 9 Desember 2022, prosesi dilanjutkan dengan adat jawa, berupa siraman dan malam midodareni.

Baca Juga: FANTASTIS! 10 Kereta Kencana Bakal Iringi Proses Ngunduh Mantu Kaesang & Erina Gudono, Erick Thohir: Pesta Rakyat hingga Kesenian

Sementara akad nikah akan dilakukan pada hari Sabtu, 10 Desember 2022.

Rangkaian pernikahan Kaesang dan Erina akan berlanjut di Solo pada hari Minggu, 11 Desember 2022, dengan acara resepsi dan ngunduh mantu yang akan digelar di Puro Mangkunegaran.

Sebagai informasi yang dilasnir dari Tribunnews.com, jelang 10 Desember, warga sekitar kediaman Erina Gudono diimbau tidak menerima tamu menginap saat rangkaian pernikahan digelar.

Kebijakan itu dibuat bertujuan untuk menciptakan kenteraman dan keamana di lingkungan.

"Untuk menghindari segala sesuatu, inisiatif saya, pada tanggal 7, 8, 9 (Desember), supaya masing-masing rumah tangga tidak menerima tamu, menginap dari mana pun," ujar Ketua RW 59, Sukamto.

Hal ini karena, daerah tersebut terdapat kos-kosan mahasiswa.

Para penghuni tetap dapat beraktivbitas normal sehari-hari.

"Oh kos-kosan tetap jalan. Kos-kosan tidak menganggu, karena mereka anak kos, mereka harus tinggal di situ boleh," sambungnya.

Kendati demikian, anak kos juga diimbau untuk tidak menerima tamu menginap saat itu.

"Ya kita upayakan lah, tanggal 7, 8, 9 jangan ada yang menginap. Tapi kalau istilahnya siang mereka mungkin berkunjung seperti biasa ya tidak ada masalah," tambahnya.

Sukamto menegaskan bahwa imbauan tersebut bukan sebuag larangan, tetapi dilakukan sebagai bentuk antisipasi.

Baca Juga: Resepsi Pernikahan Kaesang & Erina di Pura Mangkunegaran Langgar Adat? Ini Penjelasan Gusti Sura

"Bukan tidak boleh lah, kalau tidak boleh kan larangan. Kita imbau. Kita imbau untuk menghindari segala sesuatu," ujar Sukamto.

Sebagai informasi dilansir dari Tribun Kaltara, menteri BUMN, Erick Thohir menjadi ketua panita pelaksaan pernikahan Erina Gudono dan Kaesang.

Baru-baru ini mengungkap alasan mau menjadi ketua pelaksana pernikahan Erina Gudono dan Kaesang Pangarep.

Dilansir dari tayangan YouTube Berita Surakarta, Erick Thohir mengaku sudah menganggap Kaesang seperti keponakannya sendiri.

"Mas Kaesang sudah seperti keluarga saya, keponakan lah," kata Erick Thoir.

Menurut Erick Thohir, kedekatan sang putera sulung Agakhan Thohir yang selama ini diketahui terjalin akrab karena sama-sama membangun Persis Solo membuat Menteri BUMN merasa perlu turun tangan membantu hari bahagia Kaesang.

"Adalah hal yang lumrah pada keluarga Indonesia dan orang timur pada umumnya untuk saling membantu sesama keluarga dalam acara atau hajatan besar,"

"Tapi kadang-kadang orang senang membangun persepsi Menteri BUMN sibuk (ngurusin pernikahan), itu keliru. Bagi saya, Kaesang sudah jadi keponakan sendiri, ya saya dengan senang hati membantu," kata Erick Thohir.

"Di BUMN juga kan kita banyak direksi, banyak perusahaan, semua saling membantu," ujar Erick Thohir.

Baca Juga: Segera Jadi Suami Erina Gudono, Segini Maskawin yang Akan Diberikan Kaesang Pangarep untuk Calon Istri

GridPop.ID (*)