Find Us On Social Media :

Awalnya Cuek Berakhir Luluh, Erina Gudono Bongkar Perjuangan Kaesang Pangarep Demi Dapatkan Hatinya

By Luvy Octaviani, Rabu, 7 Desember 2022 | 19:00 WIB

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

GridPop.ID - Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono tinggal menghitung hari.

Ya, putra presiden Jokowi itu akan menikahi pujaan hatinya pada 10 Desember 2022 mendatang.

Segera menjadi istri Kaesang Pangarep, Erina Gudono baru-baru ini membongkar perjuangan calon suami demi dapatkan hatinya.

Erina Gudono pun mengakui jika dirinya sempat cuek saat pertama didekati Kaesang Pangarep.

Dalam salah satu postingan, Erina mengungkapkan fakta mengejutkan saat masih PDKT dengan Kaesang.

Erina Gudono mengungkap perjuangan Kaesang Pangarep yang mencoba dapatkan hatinya setelah sempat cuek dengan putra Jokowi.

Dilansir oleh tribunstyle.com dari akun instagram pribadinya @erinagudono mengunggah sebuah potret Erina Gudono dan Kaesang Pangarep disertai cerita perjuangan putra Jokowi mendapatkan hati calon istrinya, Rabu (7/12/2022).

Dalam unggahan tersebut Erina Gudono tampak mengunggah satu lagi potret kebersamaannya dengan Kaesang Pangarep saat melalukan prewed.

Keduanya terlihat mengabadikan momen saat berada di Royal Ambarukkmo Yogya yang menjadi lokasi pernikaahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Baca Juga: Tak Mau Nuntut Erina Gudono, Ini Jawaban Kaesang Pangarep saat Ditanyai soal Rencana Momongan: Saya Manut

Tak hanya itu, Erina Gudono pun akhirnya membongkar momen pendekatannya dengan Kaesang.

Erina Gudono mengaku jika kala itu ia sangat cuek kepada Kaesang yang mencoba untuk dapatkan hatinya.

Bukan tanpa sebab, Erina Gudono bersikap cuek karena menganggap pembicaraan dengan Kaesang tak pernah nyambung karena pikirannya ada di pekerjaan.

"Kenalin.. ini #KaesayanganErina

Lucu kalau diinget dulu aku bener bener cuek selalu buka laptop dimanapun dan kapanpun.

Diajak ngobrol nggak nyambung karena pikiran ada di kerja dll," ungkap Erina Gudono dikutip TribunStyle.com, Rabu, (7/12/2022).

Akan tetapi karena Kaesang Pangarep terus berusaha meluluhkan hati Erina Gudono.

Sehingga hal tersebut membuat rasa cinta Erina Gudono tumbuh terhadap Kaesang Pangarep.

Dan memutuskan untuk melanjutkan hubungan mereka ke jenjang pernikahan.

"Mungkin juga karena mas kaesang nya persisten banget, akhirnya sampai juga kami di momen ini dan Alhamdulillah dengan proses yang lancar diluar ekspektasi kami," sambung Erina Gudono.

Sejumlah netizen yang mengetahui hal tersebut lantas ikut berkomentar.

Baca Juga: Takut Nggak Muat, Miyabi Syok Sampai Muntah karena Lihat Mr P Orang Non Asia, Bandingkan dengan Ukuran Pria Asia

Tak sedikit yang menyoroti perjalanan cinta Erina Gudono dan Kaesang Pangarep hingga memutuskan menikah.

"Haduhhh bikin baper wae calon manten nih".

"Lancar lancar mbak erina dan mas kaesang".

"Asli bener buanget @erinagudono !!! Jalan ke Kedung pedut masih aja buka laptop ngurusin kerjaan plus meeting..padahal jalan penuh kelokan.. akhirnya mual kan".

"Wah jangan2 kamu dipelet sama kang pisang @kaesangp".

"Cie mba erina~ abis buka laptop … eee buka hatiiiii" ungkap beberapa netizen.

Konsep pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

Pernikahan Kaesang dan Erina akan dibalut dengan konsep yang sederhana namun elegan.

Owner Pengantin Production, Dani Wigung mengungkapkan konsep pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang akan dilangsungkan 10-11 Desember 2022 mendatang.

Baca Juga: Biodata Artis Ully Triani, Bintang Film dan Sinetron yang Ternyata Pernah Lakoni Profesi sebagai Dokter Gigi

"Kalau ini konsep elegan sederhana tapi tetap anggun," jelasnya saat ditemui usai rapat dengan Presiden Joko Widodo, keluarga dan para menteri di The Soga Eatery, Minggu (4/11/2022) seperti dilansir dari laman tribunsolo.com.

Ia pun bersyukur semua persiapan sesuai jadwal yang telah direncanakan.

Dani melaporkannya ke pihak keluarga.

"Panitia diundang untuk melaporkan segala persiapan di Jogja maupun di Solo. Alhamdulillah semua on schedule," jelasnya.

Para Menteri Kabinet Indonesia Maju terlibat langsung sebagai penanggung jawab perhelatan ini.

Di antaranya Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri BUMN Erick Thohir.

"Para Menteri yang ditunjuk sebagai penanggungjawab ada Pak Erick Thohir, Pak Luhut, sudah melaporkan apa yang sudah dipersiapkan oleh panitia di Jogja maupun di Solo," terangnya.

Pengantin Production ditunjuk sebagai Wedding Organizer (WO) untuk perhelatan akad nikah yang akan digelar 10 Desember 2022 mendatang.

Perhelatan ini digelar di Pendopo Agung Ambarukmo.

"Wedding Organizer mengelola untuk di Jogja dipimpin langsung oleh Pak Erick Thohir. Rangkaian adat akan dilaksanakan di sana," terangnya.

Baca Juga: 'Jangan Cuma Saya', Ferdy Sambo Tak Terima, Eks Kadiv Propam Minta Agar Bharada E Juga Dipecat dari Polri: Dia Juga Tembak Yosua

GridPop.ID (*)